Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 akan menjalani uji coba terakhir sebagai bagian persiapan tampil di Piala AFC U-16 2018. Tim yang akan jadi lawan terakhir Tim Garuda Nusantara adalah Timnas Oman U-16. Uji coba ini digelar di Malaysia, Rabu (12/9/2018).
Baca Juga
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, menjelaskan pemilihan Oman sebagai lawan uji coba berkaitan dengan keberadaan Iran di grup yang dihuni tim asuhannya di Piala AFC 2018, Grup C.
"Kami butuh lawan dari kawasan Timur Tengah karena di grup kami ada Iran. Jadi, saya berharap Oman bisa jadi alternatif persiapan melawan Iran," kata Fakhri.
Fakhri menambahkan, selepas melawan Oman, ia dan staf pelatih Timnas Indonesia U-16 masih memiliki waktu hingga satu pekan untuk melakukan evaluasi, khususnya sebagai persiapan laga melawan Iran.
Laga kontra Iran akan jadi pertandingan perdana Timnas Indonesia U-16 di penyisihan grup Piala AFC 2018. Laga ini digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 21 September 2018.
"Setelah melawan Oman, kami sudah tak ada uji coba lagi. Kami akan fokus melawan Iran," imbuh Fakhri.
Pelatih yang juga pernah berstatus mantan pemain Timnas Indonesia itu menambahkan ia sedikit banyak sudah mengetahui kekuatan dan kelemahan Iran.
"Saya sudah mendapat vidio pertandingan Iran dan India. Mereka punya pemain dengan postur lebih besar. Tapi, saya katakan ke pemain, mereka tak punya kaki lebih banyak dari kalian. Itu motivasi saya buat anak-anak," lanjut Fakhri.
Pertandingan melawan Timnas Oman U-16 merupakan uji coba ketiga Tim Garuda Asia sejak menempa diri di Malaysia mulai 29 Agustus 2018.
Pada uji coba pertama melawan Sime Darby U-17 (31/8/2018) dan uji coba kedua kontra Felda FC U-17 (4/11/2018), Timnas Indonesia U-16 meraih kemenangan dengan skor masing-masing 4-0 dan 5-0.
Di sisi lain, uji coba ini juga bermanfaat bagi Oman, yang tergabung di Grup B Piala AFC U-16 2018 bersama Korea Utara, Yaman, dan Yordania.