Hadapi PSMS, Persela Kemungkinan Kembali ke Formasi Awal

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 18 Sep 2018, 05:30 WIB
Dua gol Loris Arnaud mengantar Persela Lamongan menundukkan Bhayangkara FC 2-0 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (16/9/2018). (Bola.com/Zaidan Nazarul)

Bola.com, Lamongan - Turun dengan formasi baru (4-3-2-1) saat bentrok melawan Bhayangkara FC (16/9/2018), Persela tak hanya berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-0. Laskar Joko Tingkir juga tampil solid di semua lini.

Formasi ini kemungkinan tak bisa digunakan Aji Santoso ketika timnya melakoni laga tandang kontra PSMS Medan di pekan ke-23 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, (21/9/2018) di Stadion Teladan, Medan. Pasalnya, gelandang bertahan Persela Syahroni absen menyusul satu kali larangan tampil akibat akumulasi kartu kuning.

Advertisement

Absennya Syahroni membuat stok gelandang bertahan Persela hanya tersisa dua pemain saja, yakni Ahmad Subagja Baasith dan Ahmet Atayef, karena selain Syahroni, M. Agung Pribadi juga sedang sakit dan kemungkinan besar tidak dibawa ke Medan.

Asisten pelatih fisik Persela Ragil Sudirman pun menyesalkan absennya Syahroni di laga tersebut. Namun ia juga bersyukur lantaran jika harus kembali ke formasi awal (4-2-3-1) tim pelatih Persela juga tak terlalu khawatir karena Wallace Costa Alves sudah bisa diturunkan.

Pada pertandingan lawan PSMS Medan, selain kehilangan Syahroni dan Agung, Persela juga belum bisa menurunkan kiper utamanya, Dwi Kuswanto yang masih dibekap cedera.

"Ada kemungkinan kembali ke formasi awal, tapi juga bisa tetap menggunakan formasi baru dengan memasang pemain yang ada, itu Coach Aji (Santoso) yang akan menentukan. Yang pasti, kami akan lihat dulu dalam persiapan terakhir di Medan nanti," jelas Ragil.

Selain Wallace Costa, satu lagi pemain pilar Persela yang bisa kembali tampil, yakni Dendy Sulistyawan. Striker yang absen di pertandingan lawan Bhayangkara FC lantaran terbentur klausul peminjaman itu sudah bisa main.

"Semoga dengan kembalinya pemain yang absen di laga sebelumnya, kami tetap bisa main optimal," tutur Ragil.

Berita Terkait