Cerita Eden Hazard soal Isi Pesannya kepada Daniel Sturridge

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 30 Sep 2018, 18:02 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak Daniel Sturridge ke gawang Chelsea pada laga Premier League di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (29/9/2018). Kedua klub bermain imbang 1-1. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, London - Penyerang Chelsea, Eden Hazard, menilai gol yang dicetak Daniel Sturridge adalah sesuatu yang bagus. Hazard menganggap bomber Liverpool itu adalah pemain yang bisa diandalkan dalam sebuah pertandingan.

Advertisement

Sturridge mencetak gol indah dari luar kotak penalti ketika Liverpool bermain 1-1 melawan Chelsea dalam laga lanjutan Premier League, di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (29/9/2018).

Hazard kemudian tertangkap kamera berbicara bersama Sturridge setelah pertandingan berakhir. Ketika menemui awak media, Hazard mengaku pembicaraanya itu bertujuan untuk memuji gol yang dicetak mantan rekan setimnya tersebut.

"Saya mengatakan kepada Sturridge bahwa golnya tidaklah buruk. Dia telah mencetak dua gol, pertama pada hari Rabu lalu dan saat ini. Itu sama seperti saya. Mungkin Sturridge mencoba untuk menjadi seperti saya," kelakar Hazard.

"Sturridge adalah pemain hebat. Saya punya kesempatan bermain dengannya di Chelsea. Saya tahu dia pemain yang fantastis. Dia mengalami banyak cedera dalam beberapa tahun terakhir, tetapi ketika dia di lapangan dia dapat menciptakan gol seperti ini. Saya senang untuknya," ujar Hazard.

Sepanjang musim 2018-2019, Daniel Sturridge telah mengemas empat gol dari tujuh pertandingannya bersama Liverpool di berbagai kompetisi.

Sumber: Liverpool Echo

Berita Terkait