Presiden Jokowi Dapat Sambutan Meriah pada Pembukaan Asian Para Games 2018

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 06 Okt 2018, 22:35 WIB
Presiden Jokowi membuka Asian Para Games 2018 menggunakan bahasa isyarat (Foto: Screenshoot Vidio.com)

Bola.com, Jakarta - Predisen Joko Widodo mendapat sambutan meriah dari penonton pada pembukaan Asian Para Games 2018, Sabtu (6/10/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Dalam acara pembukaan yang megah itu, Jokowi kembali beraksi. Tak seperti pada pembukaan Asian Games 2018 yang menggunakan stuntman untuk naik sepeda motor, kali ini Presiden membuka ajang olahraga untuk disabilitas empat tahunan itu dengan memakai bahasa isyarat.

Advertisement

Selain itu, Jokowi juga berinteraksi dengan seorang remaja bernama Bulan dan atlet panahan Abdul Hamid, memanah kata Dis pada Disabilty hingga menjadi Ability. Makna prosesi tersebut ialah, kesetaraan untuk kaum difabel.

Seperti pada pembukaan Asian Games lalu, Presiden Jokowi juga mendapat sambutan meriah dari penonton. Penonton mengelu-elukan nama Jokowi.

Uniknya, pada pembukaan Asian Para Games 2018, Jokowi juga mengajak cucu pertamanya, Jan Ethes Srinarendra. Jan Ethes berada di tribune VIP sambil melihat proses upacara pembukaan yang menampilkan budaya dan keragaman Indonesia.

Asian Para Games 2018 melibatkan 3.000 atlet dari 43 negara. Presiden Jokowi sebelumnya menyampaikan, Indonesia menargetkan posisi keenam atau ketujuh.

Berita Terkait