Bola.com, Liverpool - Roberto Firmino yakin Jurgen Klopp merupakan orang yang tepat untuk Liverpool. Striker asal Brasil itu percaya pria Jerman itu bisa membawa The Reds sukses.
"Kami sedang bagus-bagusnya, kami punya start bagus bersamanya dan kami sedang bermimpi besar. Kami ingin tetap bekerja keras dan meraih trofi," ujar Klopp seperti dilansir Sports Mole.
Baca Juga
Klopp masuk ke Liverpool menggantikan Brendan Rodgers pada 8 Oktober 2015. Di bawah kepemimpinannya, Liverpool sebetulnya belum mencicipi trofi.
Namun Klopp sukses membawa Liverpool ke Final Liga Europa 2015/16 dan Liga Champions 2017/18. Sayang, Liverpool kalah masing-masing dari Sevilla dan Real Madrid.
Di musim ini, Liverpool mengawali Liga Inggris dengan cukup bagus. The Reds belum terkalahkan hingga pekan ketujuh dan berada di peringkat kedua dengan 19 poin.
"Kami baru bekerjasama selama tiga tahun, tetapi terlihat sudah seperti sangat lama," kata Firmino.
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Banyak Belajar
Lebih lanjut, Firmino mengaku banyak belajar dari manajer asal Jerman tersebut. Firmino pun tidak sungkan menyebut Klopp sebagai sosok yang luar biasa.
"Saya banyak belajar darinya dan itu tidak berlaku hanya bagi saya, melainkan seluruh anggota tim. Saya pikir, dia luar biasa," kata Firmino.
"Saya banyak belajar dari Klopp sejak dia datang. Dia membawa semuanya bersama dan menularkannya kepada anggota tim. Kami sangat baik sekarang" ujar Firmino mengakhiri.
Lawan Manchester City
Pada akhir pekan ini, Liverpool akan menjamu Manchester City di Anfield, Minggu (7/10/2018). Duel ini akan menentukan siapa pemuncak klasemen pada pekan ke-8.
Bagi Liverpool, laga ini wajib dimenangkan demi memutus rentetan hasil buruk di tiga pertandingan terakhir. Ya, di tiga laga itu, The Reds menelan dua kekalahan dan satu imbang.
Sumber: Liputan6.com