Bola.com, Jakarta - Esteban Vizcarra akhirnya mewujudkan mimpinya membela Timnas Indonesia. Penyerang sayap berdarah Argentina tersebut dipanggil Bima Sakti buat kepentingan uji coba Tim Merah-Putih melawan Myanmar dan Hongkong pada 10 Oktober dan 16 Oktober di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat.
Vizcarra meluapkan kegembiraannya. "Tentu senang dapat kesempatan membela Timnas Indonesia. Saya cinta negeri ini dan ingin memberikan yang terbaik. Usia saya tidak lagi muda, kesempatan menggunakan kostum Garuda amat membanggakan," ujar pemain pilar Sriwijaya FC tersebut.
Ia mengaku amat antusias menjalani sesi latihan perdana pada Senin (8/10/2018) di Stadion Wibawa Mukti. "Atmosfer latihan bagus, adaptasi saya juga bagus. Tetapi masih capek karena kemarin baru selesai tanding," kata pesepak bola kelahiran 11 April 1986 itu.
Esteban mengaku sudah banyak mengenal pemain Timnas Indonesia karena perjalanannya di kancah persepakbolaan Tanah Air bukan lagi seumur jagung.
"Saya sudah lama di Indonesia, semua pemain yang di sini, sudah pernah saya jajal kemampuannya di level klub. Tidak akan ada kendala komunikasi," ujar sang pemain.
Vizcarra pun menilai pelatih Bima Sakti sangat welcome menyambut pemain baru. Ia dinilai Esteban punya konsep melatih yang bagus, dan amat memahami karakter pemain-pemain yang dipanggilnya.
Esteban Vizcarra resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) pada bulan Maret 2018. Niatnya untuk pindah kewarga negaraan sudah bulat sejak membela Arema FC pada tahun 2017 silam.
Namun, keinginan tersebut tak kunjung terkabul karena tak pernah benar punya waktu luang buat menuntaskan proses pengajuan menjadi WNI.
Vizcarra memulai perjalanannya di sepakbola Indonesia pada 2009 dengan bermain untuk Pelita Jaya. Di tahun 2010, namanya meroket bersama Semen Padang.
Selama berkiprah di Indonesia, Vizcarra menemukan tambatan hatinya yang bernama Resti Ayu Ferdina. Dari pernikahan dengan wanita asal Bogor itu, Vizcarra dikaruniai seorang putra yang bernama Alex Roman Vizcarra.
Dengan semangat menggelora Esteban Vizcarra tidak hanya ingin numpang lewat di Timnas Indonesia. Ia ingin jadi bagian skuat Tim Merah-Putih yang berlaga di Piala AFF 2018 akhir tahun nanti.
Baca Juga
Prediksi Persik Kediri Vs PSIS Semarang di BRI Liga 1: Pertarungan Tensi Tinggi Berbeda Misi
Prediksi Leicester City Vs Chelsea dan Arsenal Vs Nottingham Forest di Liga Inggris: Panas di Papan Atas
Bung Towel Sebut Evaluasi terhadap STY Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026: PSSI Jangan Lembek Dong