Bola.com, Jakarta - Acara penutupan Asian Para Games 2018 berlangsung meriah di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (13/10/2018).
Stadion Madya terlihat penuh oleh penonton. Mereka antusias menyaksikan rangkaian acara dalam seremoni penutupan pesta olahraga untuk atlet disabilitas empat tahunan tersebut.
Baca Juga
Indonesia masih dalam suasana suka cita, mInapgoc menunjukan aksi simpati untuk para korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah, yang terjadi pada akhir September 2018.
Melalui kedua pembawa acara, yakni Daniel Mananta dan Ary Kirana, mereka mengajak masyarakat mengheningkan cipta sejenak demi mengenang tragedi yang menghilangkan ribuan nyawa manusia tersebut.
Latar lampu sontak berubah menjadi berwarna merah. Para pengunjung yang hadir pun terdiam sejenak selama proses mengheningkan cipta yang memakan waktu sekitar 30 detik.
Setelah momen itu, acara penutupan Asian Para Games 2018 kembali berlangsung dan Stadion Madya kembali bergemuruh.
Grab selaku official mobile platform partner juga mendukung Asian Para Games 2018