Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA) pada laga terakhir penyisihan Grup A Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (24/10/2018) malam WIB. Laga ini menjadi pertaruhan terakhir buat pasukan Garuda Nusantara.
Baca Juga
UEA bukan lawan yang mudah buat Timnas Indonesia U-19. Pasukan Ludovic Batelli merupakan tim yang paling produktif di penyisihan Grup A dengan torehan delapan gol.
UEA juga merupakan tim dengan lini belakang paling susah ditembus. Sejauh ini UEA baru kebobolan dua gol dalam dua laga terakhir.
UEA memiliki pemain-pemain yang berkualitas dan punya ketangguhan fisik yang maksimal. Hal itulah yang membuat Ludovic Batelli berani mengandalkan permainan sayap.
Bisa dipastikan Timnas Indonesia U-19 harus bekerja keras untuk mengalahkan UEA. Apalagi pasukan Indra Sjafri membutuhkan kemenangan dengan margin dua gol untuk bisa lolos ke babak perempat final Piala AFC 2018.
Lalu, siapa saja sosok-sosok di balik ketajaman UEA di Piala AFC 2018? Berikut ini pemain-pemain UEA yang layak diwaspadai Timnas Indonesia U-19 versi Bola.com:
Ali Saleh
Ali Saleh menjadi pemain yang wajib diwaspadai Timnas Indonesia U-19 ketika menghadapi Uni Emirat Arab. Pemain berusia 18 tahun itu berhasil mencetak tiga gol dalam dua laga bersama UEA di Piala AFC 2018.
Ali Saleh dikenal sebagai pemain yang memiliki operan yang akurat. Pemain berpostur 173 cm itu tercatat mampu melepaskan operan 83,3 persen akurat ketika melibas Chinese Taipei dengan skor 8-1. Pada laga itu juga, Ali Saleh melepaskan enam tembakan ke arah gawang yang dua di antaranya berbuah gol.
Rashed Mubarak
Tak hanya Ali Saleh, Uni Emirat Arab juga memiliki penyerang yang tajam seperti Rashed Mubarak. Rashed sejauh ini sudah mencetak dua gol dalam dua laga yang dimainkannya di Piala AFC 2018.
Pada laga terakhir, Rashed berhasil melepaskan tiga tembakan akurat. Rashed juga sukses memberikan 25 operan yang 76 persen di antaranya akurat.
Majid Rashid
Majid Rashid merupakan otak permainan Uni Emirat Arab di lini tengah. Majid tercapat menjadi pemain dengan operan yang paling akurat pada laga terakhir yakni 91,2 persen.
Tak hanya menjadi penggerak permainan, Majid juga bisa diandalkan untuk mencetak gol. Sejauh ini, Majid sudah mencetak dua gol untuk UEA.