Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku fokus untuk laga melawan Shakhtar Donetsk di fase grup Liga Champions, Kamis (8/11/2018) dini hari WIB. Guardiola beranggapan laga melawan wakil Ukraina itu lebih penting dari Manchester United.
Baca Juga
The Citizens memang dihadapkan pada jadwal yang tidak mudah pada pekan ini. Setelah bersua Shakhtar, skuat asuhan Guardiola akan melakoni derbi Manchester, akhir pekan ini.
"Pertandingan yang paling penting melawan Shakhtar, pertama karena ini lawan kami berikutnya dan kedua karena ini pertandingan 'final," ujar Guardiola.
"Setelah kehilangan poin lawan Lyon, setiap pertandingan adalah final. Kami memiliki kesempatan besar untuk melangkah ke babak berikutnya dan setelah itu kami punya tiga atau empat hari untuk memikirkan United," ia melanjutkan.
Manchester City saat ini memuncaki klasemen sementara Grup F dengan mengoleksi enam poin. Sergio Aguero dan kawan-kawan unggul satu poin dari Lyon yang berada di posisi kedua.
Manchester City sebenarnya mengawali kiprah di fase grup Liga Champions musim ini dengan buruk. Pada laga perdana, Manchester City takluk 1-2 dari Olympique Lyon, 19 September 2018.
Sumber: Manchester Evening News