Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Singapura, Fandi Ahmad, memprediksi tim asuhannya akan kewalahan ketika mengawal pergerakan dan kecepatan pemain sayap Timnas Indonesia, Febri Hariyadi.
Fandi Ahmad bahkan bercanda, The Lions akan menggunakan jasa kepolisian untuk mengawal gelandang Persib Bandung itu.
Apa yang dikatakan Fandi Ahmad bukan tanpa alasan. Febri memang dikenal sebagai motor serangan Timnas Indonesia dari sektor sayap kiri karena memiliki kecepatan dan umpan-umpan silang berbahaya.
"Kami akan menggunakan polisi untuk mengawal pergerakannya. Dia adalah pemain yang bagus, namun kami tetap akan bermain sesuai dangan game plan," kata Fandi Ahmad sembari tertawa.
Selain Febri Hariyadi, Fandi Ahmad juga menyebut Timnas Singapura harus mewaspadai Alberto Goncalves. Menurut Fandi, pemain yang akrab disapa Beto itu memiliki skill individu yang baik.
"Beto juga merupakan penyerang yang tangguh. Namun, kami juga tetap akan mewaspadai individu pemain-pemain lain," ujar Fandi Ahmad.
Pertandingan nanti akan sangat penting buat kedua tim. Timnas Singapura dan Indonesia sama-sama akan bermain menyerang demi meraih poin penuh pada laga perdana Grup B Piala AFF 2018 tersebut.
Pertandingan Singapura versus Indonesia tayang live streaming di situs Vidio.com. Kick-off pertandingan mulai pukul 19.00 WIB. Simak panduannya di bawah ini:
Live Streaming Vidio.com
*Keterangan:
Untuk menonton di Channel Premier Vidio.com pertama-tama pembaca harus lebih dulu login dengan memasukkan email dan melakukan verifikasi SMS (dibutuhkan data nomor HP). Pendaftaran bisa dilakukan dengan meng-klik tautan di atas dan hanya bisa dilakukan lewat desktop dan mobil version (tidak bisa melalui App Vidio.com). Setelah mendaftar, Anda akan mendapatkan akses gratis selama 30 hari untuk menonton melalui desktop, mobile dan apps. Piala AFF 2018 di Channel Premier di Vidio.com dapat disaksikan dengan meng-klik thumbnail Total Sports Blast 3 (TSB 3), atau melalui thumbnail TSB yang lain di sana (ikuti petunjuk navigasi banner di hari pertandingan).Pertandingan yang bisa disaksikan bukan hanya yang melibatkan timnas Indonesia saja.
Baca Juga