Bola.com, Jakarta Performa apik yang ditunjukkan oleh gelandang Ross Barkley membuat manajer Chelsea, Maurizio Sarri, terkejut. Gelandang serang asli Inggris itu dianggap melebihi ekskpektasi sang mentor.
Pada awal musim 2018-2019, Ross Barkley memang tidak masuk dalam rencana Sarri. Karena itu, manajer asal Italia tersebut memilih untuk mencari gelang baru. Sarri pun meminjam Matteo Kovacic dari Real Madrid.
Namun, setelah beberapa pekan berjalan, Barkley mampu menunjukkan kualitasnya. Pemain berusia 24 tahun tersebut tampil mengilap bersama Chelsea. Dia sepertinya sudah lepas dari trauma cedera panjang yang dia alam sejak masih bermain di Everton.
Barkley mencetak gol yang menyelamatkan The Blues dari kekalahan atas Manchester United bulan Oktober lalu. Penampilan terbaik Barkley terjadi saat Chelsea menang 4-0 atas Burnley (29/10), dimana dia mencetak satu gol dan dua assist.
Bagi publik di Inggris, Ross Barkley sempat disebut sebagai salah satu bakat terbesar. Tapi, dalam dua musim terakhir dia mengalami cedera kambuhan, kariernya pun ikut meredup.
Tetapi hal itu sudah berlalu Maurizio Sarri menyebut Barkley kini ada di level permainan terbaik.
"Pada awalnya, di bulan pertama, Barkley dalam kondisi yang buruk. Tapi, dia kemudian menjadi lebih baik dalam sesi latihan dan juga di setiap pertandingan," buka Sarri seperti dikutip dari Four Four Two.
"Saya terkejut dengan bagaimana dia beradaptasi dengan tim ini jika saya melihat bulan pertama. Tapi, saya tidak terkejut jika melihatnya dalam dia bulan terakhir. Saya sangat menyukai Barkley, dia pemain yang lengkap," puji eks pelatih Napoli.
Kondisi yang terjadi dengan Ross Barkley hampir mirip dengan yang menimpa Ruben Loftus-Cheek di awal musim. Kedua pemain berjuang untuk mendapat kepercayaan dari Maurizio Sarri. Tapi, Sarri melihat jika Barkley sejauh ini mampu tampil lebih baik.
"Pada saat ini, dalam sudut pandang taktik, Barkley satu langkah lebih baik dibanding dengan Loftus-Cheek. Sebab, Loftus-Cheek di awal musim mengalami dua atau tiga cedera ringan. Ross Barkley secara teknis adalah pemain yang bagus," ucap pelatih 59 tahun.
Sumber: Bola.net