MotoGP Valencia, Ajang Persaingan Sengit Rossi Vs Vinales

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 15 Nov 2018, 08:30 WIB
Dua pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi (kiri) dan Maverick Vinales. (Instagram/@yamahamotogp)

Bola.com, Valencia - Sorotan publik akan tertuju pada duo pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, saat balapan MotoGP 2018 menggelar seri terakhir di Valencia, Minggu (18/11/2018). 

Menjelang balapan MotoGP Valencia, peringkat pertama dan kedua klasemen sudah tak mungkin diutak-atik. Posisi tersebut sudah diamankan Marc Marquez dan Andrea Dovizioso. 

Advertisement

Seri MotoGP Valencia tinggal menyisakan perebutan urutan ketiga, yang melibatkan dua pembalap Yamaha. Saat ini, Rossi lah yang menempati posisi tersebut.

Namun, posisi The Doctor belum aman. Dia hanya unggul dua poin atas rekan setimnya, Vinales. Kans Vinales menyerobot posisi sang senior masih terbuka lebar di Sirkuit Ricardo Tormo. 

Vinales mengakui ingin menyudahi musim ini dengan menempati peringkat ketiga. Bahkan, dia ingin kembali naik podium utama, seperti yang dilakukannya pada MotoGP Australia. 

"Saya datang ke Valencia dengan mood positif. Sirkuit Ricardo Tormo adalah trek yang sangat saya sukai. Layout-nya sesuai dengan gaya membalap saya. Tahun lalu, saya tak menikmati balapan yang bagus. Tapi, tahun ini saya akan memberikan 100 persen supaya finis dengan kemenangan. Saya merasa sangat percaya diri," kata Vinales, seperti dilansir Crash, Rabu (14/11/2018). 

"Target saya sekarang menempati posisi ketiga di klasemen dan kami berjarak sangat dekat (dengan Valentino Rossi). Menyudahi musim yang sulit dengan menempati posisi ketiga akan menjadi kesuksesan kecil bagi kami," tegas Vinales.

 

2 dari 2 halaman

Kesempatan Terakhir Rossi

Bagi Rossi, MotoGP Valencia menjadi kesempatan terakhir untuk menghindari rekor buruk. The Doctor terancam akan menjalani musim tanpa kemenangan untuk kali pertama sepanjang menjadi pembalap Yamaha.  

"Bagi kami ini akan menjadi akhir pekan yang menarik karena di sirkuit ini kami biasanya tak terlalu cepat. Tapi, dalam beberapa balapan terakhir kami melihat beberapa peningkatan," ujar Rossi. 

"Di Malysia kami sangat cepat sepanjang akhir pekan dan balapan. Sayangnya kami balapan tak berakhir baik, tapi masih ada aspek positif," imbuh pembalap asal Italia tersebut. 

Valentino Rossi tampil perkasa di Malaysia dengan memimpin sepanjang 15 lap. Namun, kesalahan kecil membuatnya terjatuh dan akhirnya menyudahi balapan di posisi ke-18. 

Berita Terkait