Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia belum pernah menang atas Thailand pada laga Piala AFF di Stadion Rajamangala, Bangkok. Namun, pelatih Tim Garuda, Bima Sakti, optimistis timnya bisa memecahkan catatan buruk tersebut dengan perjuangan keras.
Dari empat kali bertanding di stadion tersebut, Tim Garuda tiga kali kalah dan sekali menang. Kemenangan diraih ketika menghadapi Vietnam di semifinal Piala AFF 2000, bukan ketika melawan Thailand.
Ketika meladeni Thailand di laga puncak Piala AFF 2000, Timnas Indonesia kalah 1-4. Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto yang saat ini berada di staf kepelatihan Timnas Indonesia, ikut merasakan kekalahan itu sebagai pemain.
Dua kekalahan selanjutnya terjadi pada semifinal Piala AFF 2008 dan Final Piala AFF 2016, masing-masing Thailand menang atas Indonesia dengan skor 2-1 dan 2-0.
"Satu hal yang pasti kami akan memecahkan mitos tersebut dengan bekerja keras. Hal tersebut memang tidak akan mudah karena sepak bola bukan matematika," ujar Bima Sakti.
"Kami berjuang maksimal. Kami menargetkan mencuri poin di sini demi memudahkan kami lolos ke fase selanjutnya," lanjut mantan kapten Timnas Indonesia itu.
Timnas Indonesia menghadapi Thailand di laga ketiga Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/11/2018). Kemenangan atas Timor Leste di laga kedua menjadi motivasi bagi Hansamu Yama dkk. untuk bisa meraih kemenangan dalam laga penting ini.
Bentrok antara Thailand Vs Indonesia bisa dinikmati pembaca Bola.com secara live streaming di situs Vidio.com. Kick-off pertandingan mulai pukul 19.00 WIB. Simak panduannya di halaman berikut.
Panduan Live Streaming Piala AFF 2018
Keterangan:
- Untuk menonton di Channel Premier Vidio.com pertama-tama pembaca harus lebih dulu login dengan memasukkan email dan melakukan verifikasi SMS (dibutuhkan data nomor HP). Pendaftaran bisa dilakukan dengan meng-klik tautan di atas dan hanya bisa dilakukan lewat desktop dan mobil version (tidak bisa melalui App Vidio.com).
- Setelah mendaftar, Anda akan mendapatkan akses gratis selama 30 hari untuk menonton melalui desktop, mobile dan apps.
- Piala AFF 2018 di Channel Premier di Vidio.com dapat disaksikan dengan meng-klik thumbnail Total Sports Blast 3 (TSB 3), atau melalui thumbnail TSB yang lain di sana (ikuti petunjuk navigasi banner di hari pertandingan).
Baca Juga
Bintang-Bintang Lokal Timnas Indonesia yang Akan Turun di Piala AFF 2024: Modal Pengalaman di Kualifikasi Piala Dunia
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
- Pertandingan yang bisa disaksikan bukan hanya yang melibatkan timnas Indonesia saja.