Panpel Persekam Cetak Tiket Maksimal untuk Laga Melawan Arema

oleh Iwan Setiawan diperbarui 19 Nov 2018, 15:45 WIB
Tim pelatih Arema FC, Milan Petrovic, Joko Susilo, dan Dusan Momcilovic hadir di tribune media saat laga Perseru Serui kontra Sriwijaya FC di Stadion Gajayana, Minggu (27/5/2018) malam. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang- Babak 64 besar Piala Indonesia 2018 memberikan rezeki untuk klub Liga 3, Persekam Metro FC. Mereka akan bertemu dengan Arema FC dalam fase ini pada Selasa (20/11/2018) di Stadion Gajayana, Malang.

Keuntungan yang mereka dapatkan tentu dari segi tiket Karena Aremania bakal menumpahkan rasa rindu masuk stadion dalam pertandingan ini. Pada Liga 1, Aremania dikenai sanksi dari komdis PSSI tidak boleh memasuki stadion hingga akhir musim.

Advertisement

Panpel Persekam, Wijo Setiyono menegaskan, pihaknya akan mencetak tiket sesuai dengan kapastitas maksimal Stadion Gajayana, yakni 22 ribu tiket. Rinciannya 20 ribu untuk kategori ekonomi 1.500 VIP dan 500 VVIP. Harganya tiketnya memang masih di bawah banderol milik laga Arema di Liga 1, yakni Rp 25 ribu sampai Rp 100 ribu.

Tiket tersebut juga didistribusikan di beberapa tempat selain loket Stadion Gajayana. Laga yang dihelat sore hari ini kemungkinan dipenuhi Aremania karena pertandingan digelar saat hari libur.

“Tentu kami akan datang untuk memberikan dukungan langsung. Awalnya memang sempat bingung cari tiket karena biasanya beli di kantor manajemen Arema. Semoga besok masih kebagian tiket di loket stadion,” kata Ardi Firmansyah, Aremania Kota Malang.

Bila stadion penuh, panpel Persekam bakal mendapat keuntungan hingga ratusan juta. Itu akan jadi dana tambahan untuk menghidupi tim berlaga pada babak 32 besar Liga 3. 

Berita Terkait