Bola.com, Surabaya - Otavio Dutra tidak ingin membuang waktu setelah membawa Persebaya menang besar dengan mengalahkan Bali United 5-2 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (18/11/2018).
Baca Juga
Bek Persebaya itu menyebut mulai fokus mempersiapkan diri untuk laga berikutnya. Persebaya bakal menjamu Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (26/11/2018).
Bagi Dutra, Bhayangkara bukan klub yang asing. Musim lalu, pemain asal Brasil itu menjadi bagian dari skuat berjulukan The Guardians tersebut. Dia juga menjadi personel yang mengantarkan Bhayangkara menjuarai Liga 1 2017.
Meski bakal menghadapi mantan klub, Dutra tidak ingin terlalu menyoroti laga ini menjadi reuni buatnya. Sebagai pesepak bola, bek berusia 34 tahun itu bertindak profesional seperti biasa.
"Saya mulai fokus untuk pertandingan melawan Bhayangkara, tapi Persebaya tetap di dada. Saya profesional dan setelah hengkang dari Bhayangkara, saya tidak ada kontak lagi dengan mereka. Kecuali, kadang-kadang kontak dengan Paulo Sergio (pemain asing Bhayangkara)," kata Dutra kepada Bola.com.
Dutra mengatakan tidak akan main-main untuk melakoni pertandingan ini. Dia juga tidak ingin memanfaatkan momen tertentu untuk berjumpa dengan pemain Bhayangkara di luar hari pertandingan.
"Kami terus berlatih, baik ada pertandingan atau tidak. Waktu untuk bertemu dengan pemain lain itu sulit, seperti mau makan atau bagaimana. Sulit untuk menyisakan waktu, apalagi saya juga punya keluarga," imbuhnya.
Dutra kini sudah tidak lagi mengalami cedera kambuhan dan selalu tampil penuh 90 menit dalam delapan pertandingan terakhir Persebaya. Dari lima pertandingan di antaranya, pertahanan yang digalangnya kebobolan delapan gol dan tiga kali cleansheet.