Bola.com, Jakarta - Tim nasional Indonesia harus puas bermain tanpa gol melawan Filipina pada laga Grup B Piala AFF 2018, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (25/11/2018). Hasil itu tidak mengubah posisi tim Merah Putih di klasemen akhir Grup B.
Indonesia masih berpaku di urutan keempat. Pasukan Bima Sakti hanya mampu meraih empat poin dari empat pertandingan yang telah dijalani.
Empat poin yang diraih Indonesia rincian dari satu kemenangan, satu seri, dan dua kekalahan. Kemenangan diraih ketika melawan Timor Leste dan hasil imbang pada laga melawan Filipina.
Catatan selisih gol Indonesia pun mengkhawatirkan, yakni minus satu. Indonesia mencetak lima gol dan kebobolan enam gol dari empat pertandingan Piala AFF 2018.
Sementara itu, Indonesia tidak sendirian gagal meraih tiket ke semifinal. Selain Indonesia, dua tim lain yang angkat koper adalah Singapura (6 poin) dan Timor Leste (0 poin).
Adapun Thailand dan Filipina akan menjadi wakil dari Grup B Piala AFF 2018. Thailand berstatus juara grup dan Filipina menempati runner-up.
Klasemen Akhir
Berikut ini adalah klasemen akhir Grup B Piala AFF 2018: