Bola.com, Jakarta - Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, menegaskan dirinya akan berlaku profesional ketika menghadapi mantan klubnya, Persija Jakarta, pada laga pekan ke-34 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (9/12/2018).
Baca Juga
Laga tersebut menjadi pusat perhatian karena akan menentukan nasib kedua tim. Persija wajib meraih kemenangan untuk menjadi juara Liga 1 2018, sedangkan Mitra Kukar tak boleh kalah untuk tetap bertahan di kompetisi teratas musim depan.
Buat Rahmad Darmawan, Persija memang bukan klub yang asing. Selama berkarier sebagai pemain, pria yang akrab disapa coach RD itu pernah membela Macan Kemayoran rentang 1994-1995.
RD juga pernah dalam tiga edisi menukangi Persija, yakni pada 2006, 2010-2011, dan 2014-2015. Namun, pelatih berusia 52 tahun itu menegaskan ia akan melupakan kedekatan historis dengan Persija selama 90 menit pertandingan dan membawa tim asuhannya meraih kemenangan.
"Setiap pelatih saat berseragam dengan kaus yang berbeda dan pernah historis dengan klub yang berbeda, sudah wajib untuk all out dan profesional," kata RD dalam konferensi pers jelang laga di Jakarta, Sabtu (8/12/2018).
"Jadi, saya senang dan bangga. Tapi, kalau saya bisa mengalahkan Persija, juga menjadi kebanggaan buat saya," ujar RD.
Mitra Kukar saat ini masih tercecer di peringkat ke-15 dengan raihan 39 poin. Andai pasukan Naga Mekes kalah atau bermain imbang dari Persija Jakarta, bukan hal yang mustahil mereka akan turun kasta ke Liga 2 musim depan.