Bola.com, Jakarta - Stefano Cugurra Teco sosok penting di balik kesuksesan Persija Jakarta jadi juara Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak. Nakhoda asal Brasil itu hanya butuh dua musim untuk mengembalikan kejayaan Tim Macan Kemayoran.
Persija jadi klub terbanyak pengoleksi gelar kasta elite dengan koleksi 10 gelar (sembilan di era perserikatan). Namun beberapa tahun belakangan tim ibu kota yang dilanda krisis keuangan terlempar dari persaingan elite.
Semenjak Teco datang, Persija prestasinya kembali menanjak. Musim lalu Persija menempati posisi empat besar. Musim ini Bambang Pamungkas dkk. jadi jawara.
Persija memuncaki klasemen akhir Liga 1 2018 dengan koleksi 62 poin, unggul sebiji poin dari rival utama PSM Makassar.
Kemenangan tipis 2-1 atas Mitra Kukar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu (9/12/2018) jadi pengunci trofi juara.
Gol kemenangan Persija atas Mitra Kukar diborong Marko Simic pada menit 17 dan 60. Sementara itu, gol Tim Naga Mekes disumbang Aldino Herdianto pada menit ke-88.
Teco buka kartu kalau para pemainnya sempat tegang jelang laga. "Jadi unggulan utama juara di sisa satu pertandingan secara otomatis membuat pemain tegang. Mitra Kukar bukan lawan ringan, kami harus menang tak boleh seri apalagi kalah jika ingin juara," ujar pelatih yang malang melintang di kompetisi Thailand sebelum ke Indonesia dalam sesi wawancara pasca laga dengan Indosiar.
Jelang pertandingan pelatih kelahiran 25 Juli 1974 itu mencoba merelaksasi penggawa Persija. "Saya bilang ke pemain untuk lebih tenang. Main normal saja. Saya titip pesan, jangan buang kesempatan emas buat menjadi juara. Fight sekuat tenaga," papar Teco.
Saat ditanya apa resepnya membuat Persija jadi tim superior di kompetisi kasta elite musim ini, Teco merendah.
"Sukses ini kerja sama pihak. Tim pelatih, pemain, manajemen, dan juga suporter. Sejak awal tahun fokus saya hanya mencoba memenuhi ekspekstasi manajemen. Saya bersyukur dapat dukungan total untuk membangun tim," paparnya.
Setelah Persija Jakarta juara Liga 1 2018, apa yang akan dilakukan Teco? "Saya belum tahu. Di kepala saya hanya pikirkan bagaimana liburan menikmati sukses ini," Stefano Cugurra Teco.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026