BWF World Tour Finals: Ahsan / Hendra Menang, Tommy Kalah

oleh Windi Wicaksono diperbarui 13 Des 2018, 12:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan . (Humas PP PBSI)

Guanzhou - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan menang atas pasangan Taiwan (Chinese Taipei) Su Ching Heng/Liao Min Chun dalam pertandingan hari kedua penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2018 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Tiongkok, Kamis (13/12/2018).

Ahsan/Hendra menang dua set langsung atas Ching Heng/Min Chun, 21-18 dan 21-14. Pertandingan itu sendiri hanya berlangsung selama 36 menit.

Advertisement

Ahsan/Hendra sempat kesulitan di awal set pertama, namun mampu bangkit dengan menyelesaikannya dengan 21-18. Di set kedua, langsung terlihat dominan dan menang 21-14.

Ahsan/Hendra terlihat tampil lebih baik dari kemarin kala dikalahkan pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Ini kemenangan perdana Ahsan/Hendra di BWF World Tour Finals 2018.

Sementara itu, tunggal putra Indonesia di BWF World Tour Finals 2018, Tommy Sugiarto, harus tunduk dari wakil India, Sameer Verma lewat dua set langsung, 16-21 dan 7-21, dalam pertandingan yang berlangsung selama 40 menit itu.

2 dari 2 halaman

Kekalahan Tommy

Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto kalah di hari kedua BWF World Tour Finals 2018. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Permainan di set pertama sebenarnya berjalan sengit, Tommy sempat memberikan perlawanan. Namun, set kedua benar-benar menjadi milik Verma dan Tommy kesulitan mengimbangi.

Pada pertandingan hari pertama BWF World Tour Finals 2018, Tommy mampu mengalahkan tunggal Thailand, Kantaphon Wangcharoen melalui pertarungan tiga set 21-18, 18-21, dan 21-11.

Sumber: Liputan6.com

Saksikan video menarik di bawah ini