Bola.com, Malang - Momen menarik terjadi di kantor manejemen Arema FC pada Selasa (25/12/2018). Mantan kapten Timnas Indonesia, Firman Utina sedang berkunjung.
Firman datang untuk mendampingi pemain di akademi miliknya, FU15. Firman mendampingi pemainnya untuk persiapan mengikuti festival yang digelar oleh Akademi Arema pada 25-29 Desember.
Firman datang juga sekaligus reuni. Dia pernah memperkuat tim berjuluk Singo Edan ini pada musim 2004-2006. Waktu itu dia berhasil menyumbangkan gelar juara Copa Indonesia dua musim beruntun, yakni 2005 dan 2006.
Baca Juga
Saat berada di kantor manajemen Arema, Firman pun menemukan trofi yang sudah dipersembahkannya waktu itu. Trofi Copa Indonesia tersebut dipajang di dalam official store yang lokasinya bersebelahan dengan kantor manajemen Arema di Jalan Mayjen Pandjaitan, Kota Malang.
Firman Utina membawa trofi itu ke halaman depan untuk foto bersama dengan semua pemain yang dibawanya dari Akademi FU15.
“Ini trofi yang pernah saya raih bersama Arema dulu,” kata Firman kepada para pemain akademinya yang kebetulan ikut ke dalam official store Arema.
Kunjungan itu pun bak sebuah wisata. Firman tak sekadar jadi pelatih, tapi juga tour leader. Firman juga membagikan kenangan dan pengalaman saat memperkuat Singo Edan kepada anak buahnya.
Siswa Akademi FU15 juga antusias saat di kantor manajemen Arema. Tak sedikit dari mereka yang memborong merchandise untuk buah tangan dari keikutsertaannya pada ajang Festival Akademi Arema.
Firman Utina akan mendampingi timnya berlaga di kelompok usia kelahiran 2005 di Festival Akademi Arema 2018. Timnya baru berlaga pada Rabu (26/12/2018) sehingga mereka masih punya waktu senggang hari ini untuk berkeliling Malang dan mengunjungi kantor Arema.