Final Liga 3: PSCS Optimistis Bisa Balikkan Keadaan Kontra Persik

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 29 Des 2018, 14:10 WIB
Skuat PSCS merayakan gol di Liga 3 2018. (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Cilacap - PSCS Cilacap mengemban misi membalikkan keadaan kontra lawannya Persik Kediri dalam leg kedua final Liga 3 di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (30/12/2018) sore. Sebelumnya tim berjulukan Laskar Hiu Selatan ini kalah 1-3 dari Persik pada leg pertama, Kamis (27/12/2018).

Advertisement

Pada duel pertama di Stadion Brawijaya Kediri, dua gol Persik dicetak Septian Satria Bagaskara menit ketujuh dan 45. Gol lainnya disumbangkan Alfian Agung Prasastyo di menit ke-27. Sementara satu-satunya gol balasan PSCS dicetak kapten tim Jimi Suparno pada menit ke-18.

PSCS Cilacap wajib menang dengan selisih dua gol atau lebih pada laga kedua, jika ingin menjadi kampiun kasta ketiga kompetisi sepak bola Indonesia. Peluang PSCS membalikkan keadaan cukup besar mengingat leg kedua digelar di kandang sendiri dan didukung suporternya. Manajer PSCS Cilacap, Bambang Tujiatno, mengaku optimistis timnya dapat mewujudkan misi itu.

"Besok adalah satu-satunya kesempatan bagi kami untuk bisa membalikkan keadaan dan mengangkat trofi juara. Apa pun yang terjadi semua pemain harus mengerahkan kemampuan terbaik karena kami akan bermain di rumah sendiri, tentu soal dukungan sangat besar. Kami harus unggul dua gol atau lebih besok," terang Bambang Tujiatno saat dihubungi Bola.com, Sabtu (29/12/2018).

Pelatih Jaya Hartono diprediksi tetap mempertahankan susunan pemain yang menjadi starting eleven PSCS. Kapten Jimmy Suparno akan memimpin rekan-rekannya dan menjadi jenderal di lini tengah. Imam Witoyo kembali diplot sebagai ujung tombak, sementara penjaga gawang Ihsan Ramadhani masih menjadi pilihan bawah mistar gawang PSCS.

"Soal teknis tentu kami menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih, dengan melihat dan mengevaluasi permainan pada leg pertama. Yang semua pemain dalam kondisi siap tempur karena kami akan tampil full team, tidak ada yang absen karena cedera atau akumulasi kartu," imbuhnya.

PSCS Cilacap dan Persik Kediri selain memainkan laga final Liga 3, juga sudah memastikan diri promosi ke Liga 2 2019. Selain kedua tim ini, empat tim lainnya ikut menyusul yakni PSGC Ciamis, Bogor FC, Persatu Tuban, dan Persewar Waropen.

Berita Terkait