Wasit Asal Yogyakarta Membongkar Jaringan Mafia Bola

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 10 Jan 2019, 18:15 WIB
Wasit asal Yogyakarta, Muhammad Irham memberikan keterangan terkait praktik pengaturan skor di Mapolda DIY, Kamis (10/1/1019). (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Yogyakarta - Wasit asal Yogyakarta, Muhammad Irham, ikut membongkar praktik mafia sepak bola Indonesia, Kamis (10/1/2019). 

Muhammad Irham mendatangi Mapolda DIY seorang diri, untuk memberikan fakta-fakta terbaru ke Satgas Antimafia Bola yang tengah berada di Kota Gudeg. Irham datang menemui Satgas antimafia bola didampingi penasihat hukumnya, Taufiqqurahman.

Advertisement

Pertemuan tertutup di salah satu ruangan di Gedung Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda DIY, petugas pun memeriksa Irham hampir dua jam lebih. "Saya pastikan banyak klub-klub di Liga 2 yang melakukan pengaturan skor," ujar Irham.

Irham mengaku sudah melaporkan semua yang dialaminya kepada Satgas antimafia bola. Termasuk melaporkan adanya intimidasi-intimidasi yang terjadi sebelum pertandingan. 

"Saya hadir atas kesadaran saya dengan cita-cita besar untuk sepak bola Indonesia, khususnya adalah kaitannya dengan kompetisi di semua level sepak bola agar bisa berjalan dengan normal dan profesional. Saya juga pernah mendapatkan intimidasi," imbuh Irham.

Sayangnya, ia enggan menjelaskan indentitas pihak-pihak yang mengintimidasi seperti yang diutarakannya tersebut. "Soal siapa-siapa saja yang terlibat, lalu tim-tim yang terlibat, karena saya juga pelaku di sepak bola yang bertugas di Liga 2, semua sudah kami sampaikan ke Satgas secara gamblang," tandasnya. 

Berita Terkait