NBA: Tanpa LeBron James, Lakers Sukses Bungkam Thunder

oleh Thomas diperbarui 18 Jan 2019, 13:24 WIB
Lonzo Ball menjaga Russell Westbrook pada laga NBA (AP)

Jakarta Los Angeles Lakers sukses mengalahkan Oklahoma City Thunder pada lanjutan NBA, Jumat (18/1/2019) siang WIB. Lakers menang 138-128 lewat overtime dan belum diperkuat LeBron James.

LeBron James masih belum bisa main setelah mengalami cedera pangkal paha saat laga NBA di hari Natal. Tanpa LeBron, Lakers terus melorot dan terlempar dari zona play-off NBA

Advertisement

Berkunjung ke Chesapeake Energy Arena, Lakers mengawali laga dengan buruk dan tampaknya akan kalah telak. Di kuarter pertama, Lakers tertinggal jauh 27-39.

Untunynya Lakers cepat bangkit. Pasukan Luke Walton berhasil menguasai kuarter dua dengan membuat 40 poin berbanding 24 sehingga berbalik memimpin saat jeda babak pertama.

Thunder mati-matian bangkit dan mampu mengejar di kuarter tiga. Thunder unggul tipis setengah bola saat kuarter tiga berakhir.

Drama terjadi di kuarter empat. Kedua tim silih berganti memimpin. Lakers nyaris menang di waktu normal. Mereka unggul tiga poin. Namun pelanggaran Lonzo Ball kepada Russell Westbrook membuyarkan kemenangan Lakers.

Westbrook mendapat hadiah tiga free throw yang dengan baik diselesaikan semuanya. Laga pun berlanjut ke overtime setelah Kyle Kuzma gagal melesakkan tembakan tiga angka tepat sebelum buzzer berbunti.

Di perpanjangan waktu, Lakers tampil sangat baik. Kuzma dan kawan-kawan mencetak 16 poin. Sedangkan Thunder hanya membuat enam poin saja.

 

2 dari 2 halaman

Kyle Kuzma

Kuzma menjadi bintang kemenangan Lakers dengan membuat 32 poin, delapan rebound dan empat assists. Kuzma melesakkan tujuh tembakan tiga angka.

Center cadangan Ivica Zubac juga tampil luar biasa dengan 26 poin dan 12 rebound. Hanya dua kali tembakan Zubac yang meleset dari sasaran.

Di kubu Thunder, Paul George memimpin perolehan poin dengan 27 angka, disusul Westbrook dengan 26 angka.