Bola.com, Palangkaraya - Optimisme tinggi menghinggapi Kalteng Putra jelang leg pertama babak 32 Besar Piala Indonesia melawan PSM Makasar di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Sabtu (26/1/2019).
Rasa percaya diri tumbuh seiring kedatangan dua bintang asal Papua, Patrich Wanggai dan Ferinando Pahabol.
"Wanggai dan Pahabol sudah datang dan latihan bersama tim. Mereka menambah kekuatan Kalteng Putra melawan PSM. Kami juga semakin yakin bisa meraih hasil terbaik di pertandingan nanti," kata Gomes de Oliviera, pelatih Kalteng Putra.
Mantan pemain Persib Bandung dan Persebaya Surabaya itu memang diharapkan jadi pendobrak pertahanan tim Juku Eja. Pengalaman dan kualitas teknik mereka diharapkan berdampak positif bagi serangan Laskar Isen Mulang, julukan Kalteng Putra.
"Kami harus amankan jatah kandang ini dengan kemenangan. Tak soal berapa gol yang dicetak. Yang penting, kami bisa menang, supaya di leg kedua nanti beban kami tak terlalu berat," lanjut Gomes.
Pelatih asal Brasil ini akan lebih banyak mengandalkan pengalaman dua musim menangani Madura United untuk merancang strategi menghadapi PSM.
"Tak ada masalah dengan strategi. Saya punya taktik berbeda untuk Kalteng Putra karena materi pemain kami berbeda saat saya pegang Madura United. Tim ini lebih kompetitif dan pemain muda bagus. Saya yakin bisa dapat hasil bagus di laga nanti," ucap Gomes.