Bakayoko Bantah Punya Masalah dengan Gattuso di AC Milan

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Feb 2019, 15:07 WIB
Gelandang AC Milan Tiemoue Bakayoko (AFP/Marco Bertorello)

Milan - Sebuah pengakuan diberikan Tiemoue Bakayoko mengenai Gennaro Gattuso. Gelandang AC Milan itu mengaku sangat menghormati Gattuso, meski keduanya dilaporkan tak memiliki hubungan baik.

Bakayoko sendiri baru saja pindah ke AC Milan pada musim panas kemarin. Ia dipinjam oleh Rossonerri dari Chelsea hingga akhir musim kemarin.

Advertisement

Namun beberapa media memberitakan bahwa hubungan Bakayoko dan Gattuso tidak berjalan dengan baik. Pasalnya sang pelatih beberapa kali mengkritik sang pemain secara terbuka di depan media karena sang gelandang gagal memenuhi ekspektasinya.

Bakayoko sendiri mengakui bahwa kritikan yang ia dapatkan itu normal karena ia masih butuh beradaptasi di AC Milan. "Terkadang awal dari petualangan anda di klub baru selalu berjalan sulit," buka Bakayoko kepada Corriere Dello Sports.

Bakayoko sadar bahwa kritikan Gattuso pada dirinya itu dikarenakan sang pelatih punya ekspektasi tertentu pada dirinya.

Namun ia menyebut bahwa ia butuh waktu agar bisa menjadi pemain yang sesuai dengan keinginan sang pelatih.

"Situasi seperti ini sudah terjadi pada diri saya di awal karier saya di Monaco dan Chelsea, dan itulah mengapa saya tidak terkejut situasi yang sama terulang kembali di AC Milan, karena saya butuh waktu untuk beradaptasi."

2 dari 2 halaman

Hormat Penuh

Dalam kesempatan ini, Bakayoko juga menegaskan bahwa ia tidak bermasalah dengan kritikan yang dikeluarkan Gattuso pada dirinya, karena ia yakin kritik itu diberikan untuk kebaikan dirinya sendiri.

"Sejujurnya pelatih bukanlah pemain yang paling saya kagumi ketika ia masih bermain, namun saya sangat menghormati dia karena dia sudah pernah memenangkan Liga Champions, yang mana trofi itu adalah impian saya."

"Bagi saya dia adalah seorang bos dan pria yang baik, di mana ia banyak membantu saya. Di 2-3 bulan pertama ketika segalanya berjalan dengan kurang baik, kami bicara setiap hari. Namun sekarang kami tidak melakukan itu lagi karena kami sudah saling memahami satu sama lain hanya dengan sebuah tatapan sederhana." tandasnya.

Sejak tahun 2019 ini digelar, Bakayoko mendapatkan kepercayaan penuh dari Gattuso di mana ia tampil empat kali sebagai starter bagi Rossonerri di mana ia bermain penuh selama 90 menit di setiap laga.

Sumber: bola.net

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Berita Terkait