Bola.com, Napoli - Carlo Ancelotti mengakui kalau Gareth Bale menjadi penyebab dirinya berseteru dengan petinggi Real Madrid. Ancelotti kehilangan pekerjaannya di Real Madrid pada 2015.
Baca Juga
Ancelotti mengatakan kalau Bale adalah pemain yang sangat egoistis. Hal itu membuat Ancelotti enggan untuk memainkannya ketika masih menjadi pelatih Los Blancos.
Pelatih asal Italia itu pernah mendapat peringatan keras ketika menarik keluar Bale. Hal tersebut menjadi pemicu pertengkarannya dengan Florentino Perez.
"Keseimbangan dalam sebuah tim sangatlah penting. Karena itu, saya sangat marah jika ada seorang egois di tim yang saya tangani," ujar Ancelotti.
"Saya merasa sangat terganggu jika ada pemain yang tidak mau mengoper bola padahal kondisinya sangat diperlukan."
"Hal itu menjadi penyebab perseteruan saya dengan Florentino Perez. Saya mengganti Bale pada laga melawan Valencia dan Perez tak terima dengan keputusan tersebut."
"Saat itu, Bale seharusnya bisa mengoper bola ke Karim Benzema yang lebih berpeluang mencetak gol. Namun, Bale memutuskan untuk melakukan tendangan. Saya sangat marah dan menariknya keluar lapangan."
"Setelah laga, kekacauan timbul. Hubungan saya memburuk dengan manajemen," ungkap Ancelotti.
Saat ini, Gareth Bale masih berstatus sebagai pemain Real Madrid. Namun, ia tak lagi dipuja suporter karena dianggap tak tampil konsisten.
Sumber: Football Italia