Bola.com, Jakarta - Egy Maulana Vikri ikut berbahagia dengan gelar juara yang diraih Timnas Indonesia U-22 pada Piala AFF U-22 2019. Skuat Garuda Muda mengalahkan Thailand 2-1 pada final, Selasa (26/2/2019) di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja.
Baca Juga
Egy mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya melalui Instagram, Selasa malam WIB atau pukul 15.00 waktu Gdanks, Polandia. Ia bersyukur Indonesia meraih gelar dan menciptakan sejarah.
"Alhamdulillah terima kasih ya Allah🙏🏻😇What a match!! Kalian layak mendapatkannya bro.Selamat!!Sejarah baru tercipta!!Selamat sekali lagi dan enjoy untuk Juara ini.next focus target AFC U22. I Love U," tulis Egy dalam akun Instagram.
Egy Maulana Vikri absen membela Timnas Indonesia U-22 karena tak dilepas oleh klubnya, Lechia Gdanks. Selain Egy, dua pemain lain yang tak dilepas oleh klub adalah Ezra Walian dan Saddil Ramdani.
Namun untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Egy dan Saddil bakal bermain. Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 akan dihelat di Vietnam pada bulan depan.
Timnas Indonesia U-22 satu grup dengan Vietnam, Brunei, dan Thailand.