Jakarta - Winger Real Madrid, Marco Asensio, bertekad mewujudkan mimpinya untuk menjuarai Copa del Rey musim ini. Dia percaya Los Blancos lebih dari mampu untuk mengalahkan Barcelona di semifinal dan melaju ke final, lalu pada akhirnya juara.
Kamis (28/2/2019) dini hari WIB, Real Madrid akan menjamu Barcelona pada leg kedua semifinal Copa del Rey. Skuat racikan Santiago Solari sedikit diuntungkan karena mencuri gol tandang pada leg pertama meski pertandingan berakhir imbang 1-1.
Menurut Asensio, El Clasico selalu spesial. Dia yakin pertandingan ini bakal berjalan sulit bagi kedua tim, juga menarik untuk ditonton setiap penikmat sepak bola.
Karena itu, ia akan berambisi untuk misi pribadinya dengan membawa Real Madrid juara Copa del Rey musim ini.
Tahap Penting
Pemain 23 tahun itu percaya Madrid sudah tiba di momen terpenting sepanjang musim. Pada saat inilah semuanya ditentukan, nasib Madrid di Copa del Rey, La Liga, dan Liga Champions.
"Saat ini adalah tahapan yang sangat penting dalam semusim. Sekarang adalah waktunya di mana semua hal dipertaruhkan di semua kompetisi yang kami ikuti," kata Asensio di laman resmi Realmadrid.com.
"Tim harus menyatu seperti biasanya, kami semua harus berjalan ke arah yang sama dan saya yakin jika kami berhasil melakukan itu, hasil-hasil pertandingan akan sesuai dengan harapan kami."
Memulai dengan Baik
Lebih lanjut, tentang El Clasico, Asensio percaya kunci kemenangan Madrid terletak pada gebrakan di awal pertandingan dan dorongan fans mereka. Secara pribadi, dia juga begitu penasaran dengan trofi Copa del Rey.
"Kami harus membuat awal yang sangat bagus dengan dukungan fans kami. Kami harus memberikan semua kemampuan kami di kandang dan mengincar kemenangan sejak menit pertama."
"Copa del Rey adalah satu-satunya trofi yang belum saya menangkan bersama Real Madrid. Saya sangat bersemangat dengan prospek untuk menjuarai Copa del Rey tahun ini," tandas dia.
Sumber: Bola.net