Pablo Sarabia Tolak Pindah ke Chelsea

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 08 Mar 2019, 00:30 WIB
Pablo Sarabia. (AP/Matthias Schrader)

Bola.com, London - Chelsea mendapat penolakan dari pemain Sevilla, Pablo Sarabia, pada bursa transfer musim dingin 2019. Ia memilih untuk bertahan di klubnya dan menunjukkan kualitasnya hingga akhir musim 2018-19.

Advertisement

Pablo Sarabia menunjukkan performa yang solid pada musim ini. Ia sudah mencetak 12 gol dan sepuluh assist.

Gelandang serang itu menarik minat sejumlah klub top Eropa, termasuk Chelsea. The Blues berniat menebus Sarabia pada Januari 2019.

Hal itu dikarenakan manajemen Chelsea masih belum puas dengan performa para gelandangnya. Ross Barkley, Mateo Kovacic, dan Jorginho dinilai belum tampil maksimal untuk mengangkat performaa The Blues.

Sarabia memiliki harga klausul penjualan sebesar 16 juta pound. Harga tersebut merupakan harga yang ekonomis untuk ukuran pemain kreatif pada saat ini.

Namun, Sarabia menolak pendekatan dari Chelsea. Ia masih betah berada di Spanyol dan belum memikirkan untuk melanjutkan karier di luar Spanyol.

Pada akhirnya, Chelsea hanya mendatangkan satu pemain pada Januari 2019, yaitu Gonzalo Higuain. Striker asal Argentina didapatkan dengan status pinjaman dari Juventus.

Sumber: talkSPORT

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini