Manchester - Gelandang Manchester United, Fred, sempat terpuruk di Old Trafford. Namun, dia mulai bangkit berkat tangan dingin sang manajer, Ole Gunnar Solskjaer.
Fred diboyong MU dengan benderol seharga 52 juta poundsterling (sekitar Rp 965 miliar) dari Shakhtar Donetsk. Namun, Fred sempat terpinggirkan dari skuat MU karena kalah bersaing dengan Nemanja Matic, Ander Herrera dan Paul Pogba.
Baca Juga
Baru setelah badai cedera yang menghantam gelandang MU, Fred kembali ke tim utama. Ia bahkan bermain sangat baik saat MU mengalahkan PSG 3-1 di Liga Champions.
Menurut Fred, kebangkitannya di Manchester United tak lepas dari sosok Solskjaer yang selalu membantunya.
Komentar Fred
"Ini menjadi beberapa bulan yang sulit. Saya jarang bermain. Ada banyak hal yang terjadi di pikiran saya. Ole banyak membantu saya. Dia banyak berbicara dengan saya. Michael Carrick juga banyak berbicara kepada saya," kata Fred kepada ESPN.
"Itu membuat saya tenang bahwa segalanya mulai berbalik untuk saya. Mereka mempercayaiku dan saya merasakan kepercayaan itu. Mereka benar untuk mempercayai saya karena menunjukkan bahwa saya bisa bermain melawan salah satu tim terbaik di dunia dan bermain dengan baik. Saya sangat, sangat senang. Kepercayaan diri saya semakin baik," Fred menambahkan.
Fred sendiri sudah membela MU dalam 18 pertandingan musim ini. Ia juga menyumbangkan satu gol.
Baca Juga
Ruben Amorim Keluhkan Sorotan Media: Lebih Banyak Wawancara di Man Utd dalam Seminggu Dibanding 4 Tahun di Sporting
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Liga Inggris: Timnya Imbangi MU, Manajer Ipswich Town Mengaku Sempat Kegocek Ruben Amorim