Jakarta - Juventus akan menjamu Atletico Madrid di Allianz Stadium, Selasa (12/3/2019) atau Rabu dini hari WIB pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Di pertandingan ini, Si Nyonya Tua, sebutan Juventus, tertinggal agregat 0-2.
Di laga ini, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri belum bisa memastikan starting XI. Namun, dia mengatakan bakal mengandalkan sosok Miralem Pjanic yang handal dalam mengeksekusi tendangan bebas.
"Eksekusi bola-bola mati akan sangat penting, siapa tahu, Miralem Pjanic boleh jadi mencetak gol seperti yang dia lakukan di Naples," ucap Allegri, dikutip dari situs resmi klub.
Pjanic merupakan pencetak gol pertama Juventus saat menang 2-1 atas Napoli di Stadio San Paolo, 4 Maret lalu. Dia mencetak gol melalui tendangan bebas.
Gelandang serang berusia 28 tahun itu juga tampil cemerlang di Liga Champions musim ini. Dia sudah menyumbang dua gol dari tujuh penampilan bersama Juventus.
Siap Balikkan Keadaan
Allegri menegaskan, dirinya yakin Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan bisa membalikkan keadaan. Terlebih, dia melihat perjuangan Ajax Amsterdam dan Manchester United yang lolos ke perempat final setelah tertinggal di leg pertama.
"Kami bersemangat menghadapi pertandingan nanti malam, kami ingin lolos dan berjalan sejuah mungkin. Kami sudah terbiasa dengan situasi semacam ini."
"Kami berharap akan mengalami sebuah malam Liga Champions yang ajaib. Setiap hari kami berpikir setidaknya sekali soal laga nanti. Dengan rasa hormat kepada lawan, kami ingin melanjutkan petualangan kami," ujar Allegri.
Pertahanan Atletico Kuat
Kendati menegaskan siap melawan Atletico Madrid, Allegri menyadari lawannya bukan musuh sembarangan. Atletico Madrid merupakan tim yang memiliki pertahanan kokoh di Liga Champions musim ini.
Buktinya, dari tujuh pertandingan di Liga Champions musim ini, Atletico Madrid melakukan 13 tekel sukses di setiap laga. Mereka juga melakukan 116 clearance dan 46 blok. Berkat ketangguhan di lini pertahanan, kiper Atletico Madrid, Jan Oblak terlihat lebih santai. Dia hanya melakukan 18 penyelamatan dari tujuh pertandingan di Liga Champions.
"Atletico adalah sebuah tim yang bertahan dengan baik. Kami tahu ciri khas mereka dan mereka adalah tim yang mirip dengan kami, karena sulit kebobolan. Mereka punya kelemahan mereka sendiri seperti kami. Dengan rasa hormat kepada Madrid, kami harus menaklukkan mereka," ujar Allegri.
Saksikan video pilihan berikut ini: