Bola.com, Jakarta - Pertandingan seru bakal tersaji pada laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (13/3/2019).
Baca Juga
Dua tim kuat, Bhayangkara FC dan Bali United akan memperebutkan status juara grup untuk melangkah ke fase delapan besar. Kedua tim sama-sama berpeluang menjadi juara grup setelah mengumpulkan enam poin.
Kedua tim sebenarnya sudah hampir pasti lolos ke babak 8 besar meski hanya mampu bermain imbang. Namun, kemenangan tentu saja lebih bagus untuk mempertegas siapa yang layak berstatus juara Grup B Piala Presiden 2019.
"Sebenarnya ketika kami sudah lolos, itu menjadi hal yang bagus. Namun, apabila kami bisa lolos sebagai juara grup, pada babak 8 besar kami akan bermain di Bali. Tentu hal tersebut menjadi keuntungan tersendiri bagi kami. Jadi, kami akan berusaha untuk lolos sebagai juara grup," ucap Teco.
Pada laga lain, Mitra Kukar dan Semen Padang yang sudah pasti tersisih dari turnamen, akan menjalani duel penutup. Semen Padang mendapat tekanan dari suporter setelah menelan kekalahan pada laga sebelumnya.
Pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli, menegaskan timnya akan tampil maksimal demi meraih kemenangan melawan Mitra Kukar. Hal itu dilakukan agar bisa sedikit mengobati kekecewaan suporter.
"Mudah-mudahan pada pertandingan terakhir ini mereka lebih berkembang lagi dan sesuai dengan yang kami inginkan. Target kami menang, Insya Allah bisa menang," kata Syafrianto.
Laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala Presiden 2019 akan ditayangkan Indosiar mulai pukul 15.30 WIB. Berikut ini jadwal pertandingan dan live streaming.
Jadwal Live Streaming
Semen Padang Vs Mitra Kukar pukul 15.30 WIB
Bali United Vs Bhayangkara FC pukul 18.30 WIB