Bola.com, Washington - Mantan penyerang Manchester United, Wayne Rooney, terang-terangan mendukung Manchester City untuk menjuarai Premier League 2018-2019. Dia mengaku tak mau membayangkan gelar tersebut menjadi milik Liverpool.
Rooney tumbuh sebagai penggemar Everton, yang merupakan rival sekota Liverpool. Dia kemudian menjalani karier profesional di Everton, sebelum hijrah ke MU. Klub berjuluk Setan Merah tersebut juga merupakan rival klasik Liverpool.
Baca Juga
Tak heran, Rooney pilih melihat Manchester City mempertahankan gelar ketimbang melihat The Reds jadi kampiun.
"Saya harap Manchester City bisa mengungguli Liverpool. Saya tak bisa membayangkan melihat mereka (Liverpool) menang. Itu akan menjadi mimpi buruk bagi Evertonian (fans Everton)," kata Rooney, seperti dilansir Teamtalk, Jumat (22/3/2019).
"Saya ingat pada 2005 (Liverpool) memenangi Liga Champions dan mereka masih membicarakannya sampai sekarang, bahkan mungkin sampai 10 atau 15 tahun lagi," imbuh pemain DC United tersebut.
Liverpool, yang puasa gelar liga selama 29 tahun, saat ini bercokol di puncak klasemen Premier League. Mereka unggul dua poin atas peringkat kedua, Manchester City, namun sudah memainkan satu pertandingan lebih banyak.
Liverpool total sudah mengantongi 18 gelar liga, tapi terakhir kali meraihnya pada 1990. Pemegang rekor terbanyak gelar liga di Inggris dipegang Manchester United yang memiliki 20 titel.