Bola.com, Bangkalan - Pemain sayap Madura United, Andik Vermansah, belum memastikan bakal tampil saat melawan Persebaya Surabaya di semifinal Piala Presiden 2019. Meski demikian, dia ingin Madura United mengalahkan Persebaya agar bisa menembus final.
Kedua tim dijadwalkan bersua pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (3/4/2019).
Andik sempat menyatakan enggan bermain melawan Persebaya yang merupakan mantan klubnya. Menurutnya, ketentuan itu tercantum di kontraknya bersama Madura United. Namun, keputusan tetap ada di tangannya soal keinginan bertanding melawan Persebaya itu.
“Saya tetap ingin Madura United menang. Meski jiwa saya Bonek, saya ingin membawa Madura United juara. Karena, saya bekerja di sini dan tanggung jawab saya di sini,” kata Andik saat ditemui Bola.com di Stadion Gelora Bangkalan, Senin sore (1/4/2019).
Pemain sayap berusia 27 tahun itu menuturkan masih menjalin komunikasi dengan Bonek lewat akun media sosial. Bonek malah memintanya tampil saat melawan klub yang dibelanya pada periode 2008-2013 itu.
“Saya sempat membuat status di instagram, Bonek mengirim DM (direct message) kepada saya. Alhamdulillah, saya masih ada di hati mereka. Saya sampai meneteskan air mata. Saya terharu pada mereka. Mungkin mereka masih respek dan sayang sama saya,” imbuhnya.
Andik Vermansah menyebutkan tidak akan memastikan akan bertanding atau tidak dalam laga itu. Dia ingin Bonek menyaksikan langsung di Stadion GBT. “Ditunggu saja tanggal 3 nanti biar jadi kejutan. Sudah saya tata di hati,” ucap pemain kelahiran Jember itu.