5 Penjualan Pemain Termahal yang Dilakukan FC Porto

oleh Ario Yosia diperbarui 04 Apr 2019, 11:30 WIB
Gelandang AS Roma Nicolo Zaniolo (tengah) terjepit saat berusaha melewati pemain FC Porto Alex Telles dan Danilo Pereira dalam babak 16 besar Liga Champions di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Selasa (12/2). AS Roma menang 2-1. (Alberto PIZZOLI/AFP)

Bola.com, Jakarta - ​Sukses meraih dua gelar Liga Champions plus 28 titel Primeira Liga Portugal menjadi bukti sahih kebesaran FC Porto. Hanya sedikit klub di luar kompetisi elite Eropa, Spanyol, Inggris, Jerman, dan Italia yang bisa menerobos persaingan atas Benua Biru.

Selain bertabur prestasi, klub yang pernah dilatih Jose Mourinho itu juga dikenal sering mengorbitkan pemain-pemain muda berbakat.

Advertisement

Begitu banyak pemain-pemain Porto yang dijual mahal ke klub Eropa lainnya dalam sedekade atau 10 tahun terakhir. Mereka kemudian jadi bintang besar di klub barunya.

Berikut ini lima penjualan termahal FC Porto seperti yang dirangkum situs 90min:

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini.

2 dari 6 halaman

Andre Silva

Andre Silva (AFP/Cristina Quicler)

AC Milan membeli Andre Silva dari FC Porto di tahun 2017 sebesar 34,30 juta poundsterling. Dua tahun memperkuat Porto sudah menjadi alasan kuat bagi Rossoneri merekrutnya dengan harapan Silva jadi penyerang andalan mereka.

Akan tapi, striker asal Portugal jarang bermain di Milan dan kalah bersaing dengan Patrick Cutrone. Silva dipinjamkan ke Sevilla, lalu performanya membaik, dan kemungkinan besar kontraknya akan dipermanenkan di akhir musim ini.

3 dari 6 halaman

Radamel Falcao

Radamel Falcao (AFP/Valery Hache)

El Tigre akan selalu diingat sebagai salah satu striker terbaik yang pernah ada di Eropa. Meski performanya sekarang ini tidak seganas di masa lalu, nama Radamel Falcao tetap kondang.

 Atletico Madrid memboyongnya dari Porto sebesar 36 juta poundsterling pada 2011. Falcao melanjutkan kehebatannya dalam mendulang gol seperti di Porto bersama Atletico. Falcao kemudian pindah ke AS Monaco pada 2013 dan bermain di sana sampai saat ini - sempat dipinjamkan ke Man United dan Chelsea.

4 dari 6 halaman

Hulk

Hulk (AFP/Johannes Eisele)

Bertubuh tegap dan besar hingga mendapatkan panggilan Hulk. Striker asal Brasil terbilang unik untuk pemain yang berasal dari Negeri Samba. Tidak terlalu mengandalkan teknik dalam menggiring bola, Hulk justru mengandalkan kekuatan fisiknya.

Perjalanan karier Hulk cukup unik. Selama tiga tahun (2005-2008) Hulk memulai karier bukan dari Eropa, melainkan Asia bersama Kawasaki Frontale, Consadole Sapporo, dan Tokyo Verdy, sebelum akhirnya gabung Porto di tahun 2008.

Empat tahun memperkuat Porto, Hulk populer di Eropa dan berkembang sampai Zenit Saint Petersburg membelinya sebesar 36 juta poundsterling di tahun 2012. Bermain selama empat tahun di Rusia, Zenit kemudian bergabung dengan Shanghai SIPG.

5 dari 6 halaman

James Rodriguez

James Rodriguez (AFP/Oscar Del Pozo)

Salah satu talenta terbaik yang pernah dimiliki oleh Kolombia. Porto merupakan klub Eropa pertama yang dibela James setelah memperkuat Envigado dan Banfield. James bermain untuk Porto selama tiga tahun (2010-2013).

AS Monaco, yang tengah memulai revolusi pada tahun 2013, mendatangkan bintang-bintang berbakat Eropa. James menjadi bagian darinya dan diboyong sebesar 40,50 juta poundsterling.

Semusim membela Monaco, James sudah langsung dibeli Real Madrid di musim selanjutnya dan masih berstatus pemain Los Blancos, meski sekarang sedang dipinjamkan ke Bayern Munchen.

6 dari 6 halaman

Eder Militao

Eder Militao (AFP/Miguel Riopa)

Lagi-lagi Madrid memecahkan rekor transfer termahal pemain Porto. Kali ini, Madrid merekrut bek tengah asal Brasil berusia 21 tahun, Eder Militao, seharga 50 juta euro atau 45 juta poundsterling.

Pengemas dua caps dengan Timnas Brasil akan datang ke Santiago Bernabeu pada musim panas mendatang. Eder akan menjadi pesaing bagi Raphael Varane atau Nacho untuk menjadi tandem Sergio Ramos.

Berita Terkait