Bola.com, Manchester - Jose Mourinho menilai kalau Scott McTominay menjadi pemain terbaik Manchester United saat berjumpa Barcelona pada laga perempat final Liga Champions. Pemain berusia 22 tahun itu merupakan pemain yang dipromosikan oleh Mourinho ketika masih menangani Manchester United.
"Barcelona tidak seperti Barcelona pada laga melawan Manchester United," ujar Mourinho.
"Satu pemain yang bertanggung jawab untuk hal tersebut adalah Scott McTominay. Ia seperti tidak mengenal lelah dan bisa membuat Lionel Messi tak berkutik."
"Ia tidak taku menghadapi pemain sekelas Messi, Luis Suarez dan Philippe Coutinho. Ia menunjukkan rasa hormat dengan caranya bermain."
"Ia mampu memberi tekanan yang besar kepada lini depan Barcelona. Selain itu, McTominay semakin agresif. Hal itu sangat dibutuhkan untuk pemain yang berperan sebagai gelandang," ungkap Mourinho.
Barcelona meraih kemenangan 1-0 atas Manchester United pada laga yang berlangsung di Old Trafford tersebut. Namun, skor itu bisa saja bertambah andai Scott McTominay tak menunjukkan performa yang sensasional.
Calon Pengganti Ander Herrera
Penampilan Scott McTominay saat berjumpa Barcelona membuat Ole Gunnar Solskjaer tak perlu khawatir jika Ander Herrera hengkang. McTominay disebut memiliki kemampuan untuk menjadi suksesor Herrera.
Manchester United bisa fokus untuk menyusun skuat musim mendatang. Kalau mereka tak bisa mendapatkan pengganti Herrera, hal itu tak akan menjadi masalah.
Namun, Manchester United masih mencari satu gelandang tengah lagi yang memiliki karakteristik seperti Nemanja Matic. Pemain yang didatangkan dari Chelsea itu sudah menunjukkan penurunan performa dan mulai rentan cedera.
Sumber: Mirror