Jakarta - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menyampaikan pandangannya mengenai kemampuan striker Karim Benzema. Menurutnya, peemain Prancis itu memiliki memampuan berbeda.
"Benzema cocok dengan semua orang sebab dia bisa menyatukan semua pemain bagus," ujar Zinedine Zidane seperti dilansir Marca.
Pernyataan ini sekaligus menjadi sinyal bagus bagi Benzema. Sebab masa depannya bersama Real Madrid masih cerah jelang semakin dekatnya bursa transfer musim panas.
"Karim adalah tipe pemain yang berbeda, dia bukan tipikal pemain nomor 9. Saat saya lihat dia tampil, dia lebih sering berada di tengah dan melebar," kata Zidane menjelaskan.
"Dia tahu dia bisa melakukan banyak hal, dia bisa mencetak gol seperti nomor 9 dan dia juga menjadi jembatan antarlini," beber mantan pemain Juventus tersebut.
Sinyal Baik Toni Kroos
Pada kesempatan yang sama, Zidane juga menyampaikan kebutuhan timnya akan Toni Kroos. Meski tidak bisa tampil melawan Leganes karena sakit, gelandang asal Jerman itu masih punya peranan yang sangat penting bagi ketangguhan lini tengah Los Blancos.
"Kroos adalah pemain yang sangat bagus, tidak hanya untuk saya saja," kata Zidane.
"Dia telah melakukan banyak hal bauk dalam lima tahun di sini, dia pemain yang tenang dan tidak mudah tertekan. Saya menyukainya dan selalu seperti itu. Anda akan terus bicara tentang Toni dan pemain lainnya yang saya tidak berkenan, semua mereka pemain hebat."
Pemain Real Madrid Laris
Melawan Leganes, Zidane rencananya akan menurunkan Isco. Pemain asal Spanyol selama berbulan-bulan juga tidak lepas dari rumor kepindahan dari skuat Los Blancos. Dan sekali lagi, Zinedine Zidane enggan memberi gambaran rinci mengenai nasib setiap pemainnya.
"Ada sejumlah pemain di sini yang bisa dijual karena mereka sangat bagus. Banyak klub yang tertarik pada pemain Real Madrid, itu bukan hal baru. Isco adalah pemain penting dan saya menyukainya. Kita lihat saja apa yang akan terjadi, tahun depan," beber Zidane.
Saksikan juga video menarik di bawah ini: