Dikontrak 2 Tahun, Sylvano Comvalius Resmi Jadi Pemain Arema

oleh Iwan Setiawan diperbarui 24 Apr 2019, 22:35 WIB
Sylvano Comvalius resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Arema FC, Rabu (24/4/2019) malam. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Sylvano Comvalius resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Arema FC, Rabu (24/4/2019) malam di Malang. Di Arema, Comvalius tetap memakai nomor punggung kesayangannya, 99. 

"Kami kejar tayang karena banyak agenda manajemen juga. Jadi malam ini dikenalkan secara resmi,” kata General Manager Arema, Ruddy Widodo.

Advertisement

Sebenarnya Comvalius sudah berada di Malang sejak Selasa (23/4/2019). Namun manajemen Arema yang dihadapkan dengan beragam kegiatan, termasuk manager meeting dan workshop bersama operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru di Jakarta.

Rombongan Media Officer Arema juga baru tiba dari Jakarta langsung menuju kantor manajemen untuk memperkenalkan mantan striker Bali United tersebut. Konferensi pers pun mundur satu jam menjadi pukul 21.00 WIB.

Meski sudah cukup malam, proses perkenalan ini tetap berlangsung lancar. Comvalius terlihat tetap menikmati pertemuan pertama dengan awak media di Malang. 

“Hati saya selalu di Indonesia. Ketika keluar (2018) dalam hati saya katakan suatu saat pasti kembali. Sekarang waktunya saya kembali untuk membantu Arema jadi tim papan atas kalau bisa juara,” kata mantan striker Bali United.

Manajemen Arema mengikatnya tidak hanya satu musim. Tapi langsung dua musim sekaligus. Arema sangat percaya dengan performa Comvalius, meskipun saat bermain di Thailand dan Malaysia, dia hanya bisa mencetak satu gol. Padahal, musim sebelumnya di Bali United, ia mencetak 37 gol.

“Sejak akhir gelaran Piala Presiden kami mencari sosok striker yang pas. Jujur ada nama lain. Tapi setelah Comvalius, kami memantapkan pilihan kepadanya dan memberikan durasi kontrak dua musim. Dia jadi kepingan terakhir pemain asing di tim Arema,” tegas General Manager Arema, Ruddy Widodo.

 

Berita Terkait