1. Ngolo Kante - Namanya mulai dikenal saat membawa Leicester City menjuarai Premier League tahun 2016. Dua tahun berselang gelandang pendek tersebut juga berhasil membawa timnas Prancis menjuarai Piala Dunia untuk kedua kalinya. (AFP/Franck Fife)
Namun dibalik prestasi menterengnya, pemain 28 tahun tersebut acap kali menebar senyuman saat laga tengah berlangsung. Terlebih saat latihan klub, tawa dan senyuman selalu dihiasi oleh seorang Ngolo Kante. (AFP/Ben Stansall)
2. Ronaldinho - Semua penikmat sepak bola dunia tentu mengenal Ronaldinho. Senyuman acap kali ia perlihatkan baik saat dilanggar maupun melanggar pemain lawan. (AFP/Pau Barrena
Namun dibalik itu semua Ronaldinho memiliki prestasi yang membanggakan sebagai pesepak bola. Semua gelar bergengsi sudah ia koleksi, baik bersama klub maupun Timnas Brazil. (AFP/Johan Ordonez)
3. Cafu - Pemain yang begitu dihormati di lapangan terlebih bagi penikmat sepak bola Serie A. Hal yang unik dimiliki mantan bek AC Milan ini adalah senyuman yang ia perlihatkan saat melakukan protes kepada wasit. (AFP/Wanderlei Almeyda)
Hal yang membuat ketegangan jarang terjadi jika bermain bersama Cafu. Selama berkarier di lapangan hijau, Cafu sukses meraih gelar tertinggi di sepak bola baik bersama klub yaitu AC Milan di Liga Champions maupun bersama timnas Brazil di Piala Dunia. (AFP/Paolo Cocco)
4. Javier Zanetti - Legenda sepak bola Serie A yang begitu dihormati dengan kedewasaan saat berlaga di lapangan. Ini akibat dari senyuman yang sering diperlihatkan Zanetti saat dilanggar pemain lawan. (AFP/Olivier Morin)
Sikapnya itulah yang membuat mantan kapten timnas Argentina ini meraih banyak prestasi. Satu dari sekian prestasinya adalah berhasil membawa Inter Milan menuju puncak kesuksesan dengan meraih trebel winner pada tahun 2010. (AFP/Olivier Morin)