Bola.com, Gianyar - Pelatih Bali United, Stefano Teco, menyambut antusias kemenangan timnya dengan skor 2-1 melawan Persija Jakarta pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia 2018, Jumat (26/4/2019). Namun, Teco menyebut tugas timnya belum usai karena masih harus melakoni leg 2 di markas Macan Kemayoran.
Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali United tampil gemilang sejak awal babak pertama. Pasukan Tridatu berhasil unggul dua gol lebih dulu melalui aksi Stefano Lilipaly pada menit ke-52' dan 80'.
Persija hanya mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-86 melalui Bambang Pamungkas. Di sisa waktu pertandingan tak ada lagi gol tambahan.
Pelatih Stefano Cugurra Teco menyebut, kemenangan ini sangat layak diraih timnya karena punya banyak peluang pada babak pertama. Puncaknya adalah pada babak kedua ketika permainan timnya semakin membaik sehingga bisa unggul 2 gol lebih dulu.
"Saya pikir tim bermain bagus karena pada babak pertama mampu mengendalikan pertandingan. Kami hanya memiliki beberapa beberapa peluang, namun tidak bisa mencetak gol," kata Teco seusai pertandingan.
"Pada babak kedua kami lebih percaya diri karena punya passing dan finishing yang bagus. Kami juga bisa mencetak gol. Kami menang 2-1 melawan tim besar," ucap pelatih asal Brasil itu.
Bali United sejatinya hanya membutuhkan skor imbang pada leg kedua babak delapan besar Piala Indonesia 2018 yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga pada 4 Mei mendatang. Namun, Teco yakin timnya akan memetik kemenangan karena lebih siap dan harus konsentrasi sejak awal pertandingan.
"Kami tahu kompetisi ini memakai sistem kandang tandang. Kami nanti akan ke Jakarta, namun kami akan lebih siap, lebih konsentrasi dari menit pertama, sampai akhir pertandingan," tegas pelatih yang membawa Persija Jakarta juara Liga 1 2018 itu.
Baca Juga