Andres Iniesta Kirim Ucapan Selamat buat Barcelona

oleh Aning Jati diperbarui 28 Apr 2019, 14:45 WIB
Andres Iniesta (Vissel Kobe). (AFP/Jiji Press)

Bola.com, Jakarta - Keberhasilan Barcelona menjuarai La Liga musim ini jadi perhatian dari pencinta sepak bola segenap penjuru dunia. Dari Jepang, tepatnya Kobe, ada satu sosok spesial yang ikut larut dalam kesuksesan itu. Dia adalah Andres Iniesta.

Andres Iniesta, meski masih aktif bermain, sudah mendapat gelar sebagai legenda Barcelona. Dia adalah contoh pemain yang memiliki loyalitas dan dedikasi luar biasa terhadap satu klub yang dibelanya.

Advertisement

Meski jauh, Iniesta yang kini memperkuat Vissel Kobe di J-League, mengirim pesan berisi ucapan selamat kepada semua pihak yang ada di Barcelona, tak terkecuali mantan rekan satu timnya, semisal Gerard Pique dan Lionel Messi.

Pesan itu berupa rekaman video singkat, dan diunggah di media sosial milik La Liga yang berbahasa Inggris.

Dalam caption unggahan itu tertulis "Hey Barcelona, kami punya pesan ucapan selamat spesial dari seseorang yang juga spesial" sambil me-mention akun Barcelona.

"Salam dari Jepang, Selamat atas keberhasilan memenangi title baru La Liga, La Liga yang lain lagi, La Liga yang spektakuler, bagus untuk semua teman-teman pemain di Barcelona, jajaran direksi, fans, dan semuanya. Ini jadi tahun yang spektakuler ditandai dengan gelar La Liga ini. Masih ada lagi target yang harus diraih, tapi saya mengucapkan selamat kepada Anda semua, Anda layak mendapatkannya. Selamat dan pelukan hangat buat semuanya!" tutur Iniesta dalam rekaman itu.

Andres Inesta termasuk pemain yang mengecap banyak gelar bersama Barcelona. Di La Liga saja, dia mengoleksi sembilan gelar. 

Saking cintanya pada klub Catalan ini, Andres Iniesta memutuskan keluar dari Eropa dan berkiprah di Asia karena menghindari klub barunya bertemu Barcelona.

Sumber: Twitter La Liga, Barca Blaugranes

Berita Terkait