3 Skenario Juventus bila Gagal Mendapatkan Matthijs de Ligt

oleh Thomas diperbarui 01 Mei 2019, 15:00 WIB
Logo dan ilustrasi Juventus. (AFP/Marco Bertorello)

Jakarta - Juventus membutuhkan bek tengah pada bursa transfer musim panas nanti. I Bianconeri sudah dipastikan akan ditinggal pensiun oleh Andrea Barzagli akhir musim nanti.

Jika Barzagli pensiun, Juve tinggal punya empat bek yakni Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Daniele Rugani dan Martin Caceres. Dua nama pertama sudah mulai termakan usia. Sedangkan Rugani tidak konsisten. Caceres sering masuk ruang perawatan. 

Advertisement

Awalnya Juventus mengincar bek muda Ajax Amsterdam yang tampil apik di Liga Champions, yakniMatthijs de Ligt. Pemuda 19 tahun itu dinilai layak jadi penerus trio BBC. Tapi, harga De Ligt sangat mahal.

Ajax hanya akan melepasnya jika mendapat pinangan di atas 70 juta euro. Pasalnya, De Ligt diincar banyak klub besar Eropa. Kini Barcelona yang dijagokan mendapatkan pemain Belanda tersebut.

Juventus nampaknya juga mulai menyerah. Mereka memilih menyiapkan skenario lain jika sampai gagal mendapatkan De Ligt. Ada 3 alternatif. Siapa saja mereka? 

2 dari 4 halaman

Samuel Umtiti

Bek Samuel Umtiti (AFP)

Jika Barcelona mendapatkan De Ligt, Umtiti bakal terbuang. Pemain Prancis itu kemungkinan akan meminta dijual musim panas nanti karena tak mau jadi cadangan dari De Ligt.

Kehadiran De Ligt membuat lini belakang Barcelona penuh sesak. Di sana sudah ada Gerard Pique dan Clement Lenglet.

Harga Umtiti juga lebih masuk ke anggaran Juventus. Umtiti bisa didapat dengan biaya sekitar 40 juta euro.

Sumber: Liputan6.com

3 dari 4 halaman

Kostas Manolas

Kostas Manolas (AFP/Filippo Monteforte)

Menurut Corriere Dello Sport, Juventus sudah menemukan kandidat paling pas untuk lini pertahanan mereka. Si Nyonya Tua berminat mendatangkan Kostas Manolas dari rival mereka, AS Roma.

Juventus punya pertimbangan khusus mengapa mereka ingin merekrut Kostas Manolas. Mereka ingin mendatangkan bek Timnas Yunani itu setelah melihat performanya bersama AS Roma.

Selama beberapa tahun terakhir, bek 27 tahun itu menjadi sosok yang tangguh di jantung pertahanan Il Lupi. Ia juga dinilai menjadi salah satu bek terbaik di Serie A dalam beberapa tahun terakhir.

4 dari 4 halaman

Nicolas Otamendi

3. Nicolas Otamendi - Pemain Man City tersebut bisa membantu Real Madrid mengatasi krisis di lini belakang. Namun persoalannya adalah Otamendi adalah pemain andalan Guardiola di sektor belakang. (AFP/Lindsay Parnaby)

Menurut media Argentina Ole, Juventus tertarik merekrut bek kawakan Nicolas Otamendi dari Manchester City.

Peluang mendapatkan Otamendi sangat besar. Harganya murah, tidak ada pesaing berarti dalam perburuan eks pemain Malaga tersebut.

City juga tidak akan menghalangi kepergian Otamendi. Pasalnya Otamendi sudah bukan pilihan utama manajer Josep Guardiola. Otamendi kalah bersaing dengan Aymeric Lapore, Vincent Kompany hingga John Stones.