Bola.com, Jakarta - Bursa calon Ketua Umum PSSI memanas. Satu nama telah terang-terangan untuk maju dalam persaingan. Figur tersebut ialah Rahim Soekasah.
Rahim bukan sosok baru di kancah sepak bola Indonesia. Rahim pernah lama berstatus sebagai Manajer Pelita Jaya, yang kini telah telah berganti identitas menjadi Madura United.
Rahim juga sempat menduduki jabatan strategis sebagai Manajer Timnas Indonesia U-23 pada 2006 dan Ketua Badan Tim Nasional (BTN) medio 2009. Saat ini ia jadi petinggi klub kontestan kompetisi kasta elite Australia, Brisbane Roar. Klub tersebut dimiliki Nirwan Dermawan Bakrie, tokoh lawas sepak bola Indonesia yang dikenal memiliki kedekatan hubungan dengan Rahim.
Berlandaskan keprihatinan terhadap prestasi Timnas Indonesia yang minim, Rahim percaya diri untuk maju sebagai bakal calon Ketum PSSI. Misinya adalah membawa harum nama sepak bola Indonesia di pergaulan internasional.
"Saya sedih melihat tim nasional kita tidak ada di level Asia. Berarti ada kesalahan. Jadi saya ingin memperbaiki itu semua agar ke depannya Indonesia bisa lebih baik," ujar Rahim di Jakarta, Kamis (2/5/2019).
"Motivasi saya, saya ingin mengangkat sepak bola ini seperti yang dulu-dulu. Nah, saya punya motivasi itu angkat lagi sepak bola kita. Jangan terpuruk kita diamkan. Siapa lagi yang mau mengangkat kalau bukan kita ini sendiri," kata Rahim.
Rahim berjanji bakal merevolusi PSSI apabila terpilih menjadi ketum. Sebagai sosok yang pernah berkecimpung di sepak bola nasional, mantan Wakil Ketua Umum Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) ini mengaku tahu cara untuk memperbaiki citra PSSI.
"Kita harus memperbaiki keadaan, tidak boleh diam, kita harus berjuang. Itu motivasi saya. Saya sebagai orang sepak bola, saya tidak mau sepak bola dihancurkan begitu. Kita perbaiki sepak bola kita. Saya tidak mau sepak bola ini hancur, saya mau sepakbola ini bangkit lagi," tutur Rahim.
PSSI direncanakan akan mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) pada 13 Juli 2019. Namun, tak ada agenda pemilihan ketum saat forum itu. Nantinya, pemilihan untuk Ketum PSSI kemungkinan besar bakal digelar pada Kongres tahunan PSSI, Januari 2020.
Baca Juga
Sudah Sembuh dari Cedera, Mungkinkah Asnawi Mangkualam Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia? PSSI Menjawab
Super Pede! Herve Renard Yakin Bawa Arab Saudi ke Piala Dunia 2026, Pantang Kalah di Markas Timnas Indonesia
Waduh... Wasit Duel Timnas Indonesia Vs Jepang Ternyata Punya Catatan Kontroversial di Liga 1