Klasemen MotoGP 2019: Marquez Kembali ke Puncak, Rins Ambil Alih Posisi Rossi

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 05 Mei 2019, 20:35 WIB
Selebrasi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, setelah menjuarai balapan MotoGP Jerez, Minggu (5/5/2019). (AFP/Gabriel Buoys)

Bola.com, Jerez - Komposisi klasemen sementara MotoGP 2019 mengalami perubahan besar setelah balapan di Jerez, Minggu (5/5/2019). Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, melesat kembali ke posisi puncak. 

Sebelum balapan Marquez menghuni peringkat keempat dengan berselisih sembilan poin dari Andrea Dovizioso (Ducati). Valentino Rossi menempati peringkat kedua, diikuti Alex Rins di urutan ketiga. 

Advertisement

Marquez kembali ke puncak setelah menjuarai MotoGP Jerez dengan dominan. Kini, dia mengoleksi 70 poin dari empat seri. 

Alex Rins juga naik peringkat setelah finis kedua di Jerez. Dia menggeser Rossi ke urutan keempat. Rins hanya tertinggal satu poin dari Marquez, serta unggul dua poin atas Dovi yang melorot ke poisisi ketiga. Pada balapan Jerez, Dovi finis di urutan keempat, sama seperti hasil yang diraihnya pada MotoGP Austin tiga pekan lalu. 

Valentino Rossi gagal mempertahankan posisinya di urutan kedua. Penurunan peringkat ini konsekuensi dari kegagalannya naik podium. The Doctor menyudahi balapan di posisi keenam. 

Namun, hasil tersebut tak terlalu buruk bagi pembalap Italia tersebut. Rider yang identik dengan nomor 46 tersebut bersyukur bisa finis enam besar karena mengawali balapan dari urutan ke-13.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2019 hingga seri keempat:  

 

2 dari 2 halaman

Klasemen Sementara

1. Marc Marquez  (Repsol Honda) 70

2. Alex Rins (Suzuki Ecstar) 69

3. Andrea Dovizioso (Ducati)  67

4. Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha)  61

5. Danilo Petrucci (Ducati) 41

6. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) 30

7. Jack Miller (Pramac Ducati) 29

8. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 29

9. Cal Crutchlow (LCR Honda) 27

10. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT)  25

11. Pol Espargaro (KTM) 21

12. Aleix Espargaro (Aprilia) 18

13. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) 17

14. Jorge Lorenzo (Repsol Honda)  11

15. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) 91

6. Joan Mir (Suzuki Ecstar)  8

17. Miguel Oliviera (KTM)  7

18. Johann Zarco (KTM)  7

19. Stefan Bradl (Honda) 6

20. Andrea Iannone (Aprilia)  6

21. Tito Rabat (Ducati)  2

22. Karel Abraham (Avintia) 0 

23. Hafiz Syahrin (KTM Tech 3) 0 

24. Bradley Smith (Aprilia) 

 

Berita Terkait