Bola.com, Madrid - Real Madrid telah resmi memperpanjang durasi kerja Toni Kroos. Seperti dilansir Marca, manajemen Madrid juga akan memberikan kontrak baru kepada Nacho.
Kroos kerap disebut sebagai satu di antara pemain yang bakal dijual El Real pada bursa transfer musim panas tahun ini. Dia sudah ditawarkan ke Paris Saint-Germain sebagai paket penjualan dengan Gareth Bale dan Isco Alarcon.
Akan tetapi, manajemen Real Madrid memutuskan untuk memberikan kontrak baru kepada gelandang Timnas Jerman tersebut, Senin (20/5/2019). Dengan adanya kesepkatan tersebut, Toni Kroos bakal berseragam Los Blancos sampai 30 Juni 2023.
Bukan hanya Toni Kroos, Nacho juga akan segera mendapatkan kontrak baru dari Real Madrid. Rencananya, pengumuman akan dilakukan pada Rabu (22/5/2019) sore waktu setempat.
Durasi kerja Nacho bersama El Real akan berakhir pada 30 Juni 2021. Nantinya dengan ada kontrak baru ini, pemain asal Spanyol tersebut bakal tetap membela Madrid sampai musim panas 2022.
Nacho merupakan pemain yang masuk dalam daftar rencana Zinedine Zidane di Real Madrid. Nacho bersama Sergio Ramos, Raphael Varane, dan Eder Militao diharapkan bisa menjadi tembok kukuh di jantung pertahanan Los Blancos pada musim depan.
Sumber: Marca