Bola.com, Jakarta - Pelatih Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera, punya cara ampuh untuk menikmati waktu libur Lebaran. Pelatih asal Argentina itu memilih bertahan di ibu kota untuk menikmati suasana lengang Jakarta.
Cara seperti ini memang jarang dilakukan pelatih atau pemain ketika libur kompetisi. Biasanya, berwisata menjadi cara yang paling ampuh untuk menikmati liburan.
Namun, Alfredo Vera punya alasan khusus untuk memilih bertahan di Jakarta. Selain durasi liburan yang singkat, sepinya Jakarta ketika Lebaran jadi alasan Alfredo Vera memilih bertahan di ibu kota.
"Saya tidak pulang ke Argentina atau berlibur ke daerah lain. Saya memilih untuk di Jakarta saja," kata Alfredo Vera seperti dikutip situs resmi Bhayangkara FC, Selasa (4/6/2019).
"Waktu libur hanya sebentar. Saya lebih suka berada di rumah. Lagi pula di Jakarta juga enak, kota ini sepertinya sepi (kalau libur Lebaran)," tegas pelatih berusia 45 tahun itu.
Sejak menjadi pelatih Bhayangkara FC pada awal 2019, Alfredo Vera memang menetap di Jakarta. Alfredo Vera pun memiliki istri yang merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), yakni Norma Novicka.
Sumber: Bhayangkara FC
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026