Cedera, Lalu Muhammad Zohri Batal Tampil di Asian Athletics Grand Prix

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 08 Jun 2019, 22:35 WIB
Pelari Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, saat berlaga pada nomor 100 meter Asian Games di SUGBK, Jakarta, Minggu (26/8/2018). Lalu Zohri finish di urutan ke tujuh dengan catatan waktu 10,20 detik. (Bola.com/Peksi Cahyo)

Bola.com, Jakarta - Sprinter andalan Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, batal tampil pada Asian Athletics Grand Prix seri kedua di Chongqing, China. Hal itu dikabarkan KONI NTB, melalui Instagram, Sabtu (8/6/2019) WIB. 

Zohri sebenarnya sudah mengalami cedera sebelum berangkat ke kejuaraan tersebut. Ia sempat fit, namun tak bisa mengikuti pertandingan, baik di nomor 100 meter maupun estafet 4x100 meter.

Advertisement

Dalam kejuaraan tersebut, Zohri berambisi merebut tiket ke Olimpiade 2020 Tokyo di nomor estafet. Tim estafet putra sebenarnya punya modal bagus karena berhasil meraih medali perak Asian Games 2018.

Pada Asian Athletics Grand Prix seri kedua, tim estafet putra Indonesia yang diperkuat Bayu Kertanegara, Mochammad Bisma Diwa Abina, Joko Kuncoro Adi, dan Adi Ramli Sidiq, meraih posisi ketiga dengan catatan waktu 39,61 detik.

Adapun Eko Rimbawan, Bayu Kertanegara, Mochammad Bisma Diwa Abina, dan Joko Kuncoro Adi, pada lomba hari ketiga, finis di posisi keempat.

Dalam ajang itu, Indonesia juga membawa pulang perunggu dari nomor tolak peluru putri atas nama Eki Febri Ekawati.

Zohri sebenarnya ingin menguji catatan waktunya lewat ajang itu. Ia berambisi menembus catatan waktu 9 detik. Sebelumnya, Zohri sukses meraih catatan waktu 10,03 detik pada lomba lari 100 meter putra Golden Grand Prix Osaka 2019, Jepang, Minggu (19/5/2019).

Catatan tersebut membawa Lalu Muhammad Zohri di posisi ketiga sekaligus menembus limit Olimpiade 2020.

Berita Terkait