Pelatih Bali United Terpukau Keagungan Pura Batur dan Besakih

oleh Aning Jati diperbarui 10 Jun 2019, 14:30 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, saat melawan Mitra Kukar pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Jawa Barat, Minggu (3/3). Bali United menang 3-0 atas Mitra Kukar. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Gianyar - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, tak bisa menutupi kekagumannya akan keindahan Pura Batur dan Besakih. Pelatih asal Brasil itu mengaku baru kali ini mengunjungi pura ternama di Pulau Dewata itu.

"Sebelumnya, saya sudah beberapa kali liburan di Bali, tapi saya hanya berkunjung ke pantai atau tempat wisata lainnya. Bagi yang pertama kali ke Bali harus datang kes ini (Batur dan Besakih) karena di sini tempat yang begitu indah," kata Teco, dikutip dari situs resmi Bali United (9/6/2019).

Advertisement

Kunjungan Teco ke Pura Batur dan Besakih tak murni berwisata, melainkan untuk mendapatkan suntikan moral bagi perjalanan Bali United dalam mengarungi musim 2019.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, manajemen Bali United selalu mengajak tim pelatih dan seluruh pemain mengunjungi pura. Mereka semua datang dengan mengenakan baju adat Bali.

Bagi yang beragama Hindu, bisa melakukan sembahyang, sementara yang beragama non-hindu, tetap terlibat dalam persembahyangan, namun sesuai dengan agama yang dipeluk masing-masing.

"Acara ini sangat bagus terutama untuk saya yang baru pertama kali mengikuti acara ini. Kami datang ke tempat yang benar-benar indah. Yang pasti saya sangat senang bisa ikut dalam acara ini bersama tim," lanjut mantan pelatih Persija Jakarta itu.

Lebih lanjut, Teco mengatakan lewat kegiatan ini, seluruh pemain Bali United diwajibkan untuk selalu menghormati adat dan budaya yang ada di Pulau Dewata. 

"Walau banyak juga dari tim ini bukan orang asli Bali, tapi kami semua kerja di Bali. Tentu harapan saya hal positif selalu hadir untuk tim ini. Dengan adanya acara ini tentu saya berharap kebersamaan tim Bali United sangat terjaga," katanya. 

Sumber: Bali United

Berita Terkait