Bola.com, Turin - Juventus dikabarkan Calciomercato masih tertarik mendapatkan bek Real Madrid, Marcelo. Nantinya, Marcelo akan menggantikan Joao Cancelo yang disebut-sebut akan hengkang ke Manchester United.
I Bianconeri berharap bisa segera menyelesaikan transfer Marcelo pada musim panas tahun ini. Apalagi Los Blancos baru saja mendatangkan bek kiri Lyon, Ferland Mendy, dengan biaya 48 juta euro (Rp 776 miliar).
Kedatangan Ferland Mendy yang masih berusia 24 tahun akan membuat peluang Marcelo untuk tampil bakal semakin berkurang. Pasalnya, kedua pemain tersebut sama-sama berposisi sebagai bek kiri.
Berdasarkan data di Transfermarkt, nilai jual Marcelo saat ini berada di angka 25 juta euro (Rp 404 miliar). Nilai tersebut turun 45 juta euro sejak Oktober 2018, yang awalnya bernilai 70 juta euro.
Marcelo telah dikaitkan dengan Juventus sejak musim panas tahun lalu, setelah rekan setimnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menerima pinangan skuat Si Nyonya Tua.
Namun, Juventus tidak menemui kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer pemain asal Brasil tersebut. Marcelo sebenarnya ingin kembali bermain bersama Ronaldo seperti saat keduanya berkostum El Real.
Sumber: Calciomercato