Bola.com, Cilacap - Pelatih PSCS Cilacap, Djoko Susilo, sangat bersyukur pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, mau menyiapkan pasukannya meladeni PSCS dalam laga uji coba di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (15/6/2019).
"Saya jelas senang bisa dapat lawan uji coba. Apalagi yang akan dihadapi PSCS Cilacap, klub Liga 1, Kalteng Putra. Beberapa klub yang kami hubungi untuk uji coba menolak," ungkap Djoko Susilo.
Pelatih asal Kabupaten Malang ini meminta Jemmi Suparno dkk. menunjukkan kemampuan terbaik pada laga persahabatan ini.
"Saya baru sepekan melatih PSCS. Jadi, saya akui tak begitu paham kemampuan tiap-tiap pemain. Makanya, saya minta dengan sangat pemain tampil maksimal agar saya tahu kekuatan sejati tim ini," ujarnya.
Djoko Susilo tak segan memberikan peringatan keras bila ada pemain tak serius di lapangan.
"Ini untuk kepentingan bersama. Demi sukses PSCS di Liga 2 nanti. Jika pemain tak serius, jangan salahkan saya bila nanti tak menurunkan mereka di kompetisi. Saya menginginkan pemain terbaik untuk tim ini," tegasnya.
Sebagai pelatih, mantan arsitek Madura United ini berkepentingan menjaga reputasi.
"Semua, pemain dan pelatih, punya kepentingan di pertandingan ini. Saya harus menjaga kepercayaan manajemen yang telah menunjuk sebagai pelatih PSCS Cilacap. Pemain juga harus menjaga penampilannya demi karier mereka ke depan," ujarnya.